Venna Melinda Ungkap Awal Mula Ferry Irawan KDRT

Oleh AntoThursday, 2nd February 2023 | 15:52 WIB
Venna Melinda Ungkap Awal Mula Ferry Irawan KDRT

PINUSI.COM - Kasus kekerasan dalam rumah tangga yang dialami Venna Melinda masih terus berjalan. Setelah melaporkan sang suami, Ferry Irawan, ke Polda Jatim pada januari lalu, pihak Venna Melinda masih terus bersitegang dengan pihak Ferry Irawan.

Terbaru, Venna Melinda mengaku bahwa tindak kekerasan yang dilakukan Ferry Irawan sudah terjadi sejak 17 november 2022 lalu saat mereka berada di Medan.

BACA LAINNYA : Korlantas Polri Pastikan Plat Nomor RF Tak Berlaku, Tetap Kena Ganjil Genap

"Saya menikah dengan Ferry kurang lebih sepuluh bulan. Enam bulan awal memang tidak pernah melakukan KDRT, tapi di bulan November tanggal 17 saya ingat banget kejadiannya. Itu KDRT pertama dan ada di luar rumah." Ungkap Venna Melinda dalam konfrensi pers di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Rabu (1/2/2023).

Venna Melinda mengungkapkan kejadian tersebut terjadi ketika keinginan Ferry Irawan tidak terpenuhi dan saat itulah Ferry Irawan tiba-tiba memiting tubuh Venna.

BACA LAINNYA : Rempah-Rempah Herbal yang Baik di Konsumsi Bagi PCOS Fighter!

"Pagi itu seperti biasa ada keinginan yang tidak terpenuhi. Habis itu seperti biasa, saya sudah tahu kalau keinginannya nggak dituruti pasti ada masalah dan benar, singkat cerita, setelah dia ngambek, marah, berantem lah. Kalau berantem verbal sering, biasa itu dalam rumah tangga. Tapi ini tiba-tiba saya dipiting, itu sakit sekali kena tulang rusuk saya. Badan saya lemas, saya didorong ke lantai, diangkat, didorong, dibekap, nggak ada yang bisa nolongin saya karena selalu gedein (suara) TV-nya." Papar Venna.

Venna Melinda mengatakan tidak langsung melaporkan tindak kekerasan tersebut lantaran saking cintanya ia terhadap suaminya tersebut. Saat itu, Venna merasa bahwa hal kekerasan tersebut hanya kekhilafan Ferry dan tidak akan mengulangi perbuatannya lagi.

"Itu yang pertama saya nggak buat BAP, saya nggak buat visum. Kenapa? Karena jujur saya masih mencintai Ferry. Dan nggak mungkin baru sekali perbuatan, saya langsung memolisikan. Saya juga nggak berani cerita sama mama papa, sama anak-anak, karena saya tahu sekali kalau cerita pasti saya disuruh selesai. Ferry pun minta maaf 'Abi nggak akan ulangin, Abi janji kalau diulang lagi akan masuk neraka paling dalam', dan itu terus terjadi di rumah kita." Tutur Venna.

https://pinusi.com/pintertainment/penyebab-kematian-lisa-loring-pemeran-wednesday-di-the-addams-family/

Editor : Costa Rando Masihin

Terkini

Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
PinHealth | in 6 hours
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | in 6 hours
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta