SURVEI SPIN: PRABOWO SUBIANTO UNGGUL ELEKTABILITAS PILPRES 2024

Oleh JC_AldiWednesday, 8th September 2021 | 17:17 WIB
SURVEI SPIN: PRABOWO SUBIANTO UNGGUL ELEKTABILITAS PILPRES 2024

PINUSI.COM - Lembaga survei dari Survei & Polling Indonesia (SPIN) melakukan pemetaan terhadap potensi Pilpres 2024 mendatang. Dari hasil survei yang mereka lakukan, nama Prabowo Subianto sebagai Menteri Pertahanan Republik Indonesia menempati peringkat tertinggi.

Igor Dirgantara, direktur SPIN mengatakan bahwa nama Prabowo Subianto lebih unggul dari tokoh-tokoh yang kemungkinan bakal maju dalam kontestasi Pilpres 2024 nanti.

"Prabowo Subianto kembali juara dengan perolehan elektabilitas sebesar 21,9 persen, di susul berturut-turut oleh Anies Baswedan 16,1 persen, Ganjar Pranowo 15,6 persen, AHY 8,7 persen," kata Igor dalam rilis surveinya, Rabu (8/9/2021).

PRABOWO SUBIANTO DI KONTESTASI PEMILU

Selain melihat tingkat elektabilitas, sisi popularitas nama-nama tokoh yang kemungkinan bakal maju dalam Pilpres 2024 pun, sosok Prabowo juga lebih banyak dari tingkat kesukaan oleh masyarakat Indonesia.

Sebelumnya, Prabowo Subianto pernah menjadi calon wakil presiden pada pemilihan presiden 2009, menjadi calon presiden 2014 dan 2019 yang lalu.

Tentunya masih kuat ingatan kolektif publik terhadap sosok Prabowo Subianto. Hal ini menunjukkan bahwa Prabowo Subianto tetap ada di hati masyarakat.

"Prabowo Subianto masih memiliki tingkat kesukaan yang paling tinggi di banding calon lainnya. Ada sebesar 76,6 persen responden yang suka," ujarnya.

Igor menilai, publik mengetahui terkait aktivitas-aktivitas publiknya yang tersebar luas dan sangat mudah menjangkau informasi. Oleh karena itu tidak mengherankan bila elektabilitas Prabowo Subianto unggul dengan perolehan sebesar 21,9 persen.

"Publik melihat tindakan dan sikap Prabowo yang konsisten terhadap isu-isu yang diangkatnya pada saat kampanye sebelum menjadi menteri pertahanan sekarang," terangnya.

Igor juga menyebut bahwa apa yang di khawatirkan oleh Prabowo pada saat kampanye pilpres yang lalu, satu demi satu terbukti saat ini. Selain itu, faktor usia menurut publik bukanlah halangan seseorang untuk ikut berkompetisi pada pemilihan umum 2024.

Sementara itu, survei juga merujuk kepada mayoritas masyarakat juga melihat kinerja pemerintahan Presiden Joko Widodo juga baik, begitu juga pada penanggulangan pandemi Covid-19.

"Sebagian responden, agregat 46,6 persen menjawab secara positif kinerja pemerintah," terangnya.

Menurut Igor, ini merupakan bentuk pencapaian yang sangat baik dalam konteks kinerja. Karena tanpa banyak perlu melakukan pencitraan seperti halnya pemasangan baliho, kinerja pemerintahan tetap dipandang masyarakat sangat baik.

Terkini

Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
PinNews | 2 hours ago
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | 3 hours ago
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | 6 hours ago
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | 8 hours ago
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | 8 hours ago
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | 10 hours ago
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | 11 hours ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 11 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 12 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 12 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta