Pengunjung Prewedding Nyalakan Flare, Bukit Teletubbies Gunung Bromo Kebakaran

Oleh Prasetio02Thursday, 7th September 2023 | 15:00 WIB
Pengunjung Prewedding Nyalakan Flare, Bukit Teletubbies Gunung Bromo Kebakaran

PINUSI.COM - Bukit Teletubbies Gunung Bromo mengalami kebakaran. Diduga api berasal dari pengunjung yang menyalakan flare.

Kejadian bermula saat sekelompok pengunjung melakukan sesi foto pre-wedding, Rabu (6/9/2023). Mereka diduga menyalakan flare, yang mengakibatkan terjadinya kebakaran.

"Sesuai laporan kejadian dari petugas lapangan, perihal penyebab terjadinya kebakaran betul mas," kata Humas Balai Besar Taman Nasional Tengger Bromo Semeru (BBTNBTS) Hendra, dikutip dari cnnindonesia, Kamis (7/9/2023).

BACA LAINNYA: Buntut Kebakaran Depo Pertamina, Komisi VI: Perlu Penataan Ulang

Hendra mengatakan, sekelompok orang tersebut, termasuk pasangan yang melakukan prewedding, diamankan oleh pihak kepolisian.

"Untuk proses selanjutnya pelaku sudah diamankan di kepolisian setempat," imbuhnya.

Akibat kejadian itu, wisata Gunung Bromo dan sekitarnya ditutup sementara.

BACA LAINNYA: Anggota DPR Minta Polri dan BPN cek legalitas lahan di Pelumpang, Imbas Kebakaran TBBM

"Untuk mengantisipasi tidak terulang, sementara wisata Gunung Bromo dan sekitarnya ditutup," jelas Hendra.

Kebakaran hutan dan lahan tengah melanda sejumlah daerah, termasuk di Gunung Arjuno, Jawa Timur. Kebakaran di gunung itu terus meluas mencapai 4.403 hektare.

Kepala Dinas Kehutanan Jatim Jumadi mengatakan titik api sudah mulai berkurang jika dibandingkan pada Selasa (5/9/2023) lalu.

"Titik api juga sudah berkurang banyak," ucap Jumadi. (*)

https://pinusi.com/apple-ingatkan-bahaya-tidur-dekat-iphone-yang-sedang-dicas-bisa-kebakaran-dan-cedera/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | in 6 hours
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 3 hours
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | in an hour
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in an hour
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | 16 minutes ago
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | an hour ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 2 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 2 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 2 hours ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 3 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta