Libur Sekolah Tiba, Tiket Kereta Api Jarak Jauh Diskon 25 Persen pada 25 Juni-9 Juli 2023

Oleh Prasetio02Tuesday, 20th June 2023 | 15:00 WIB
Libur Sekolah Tiba, Tiket Kereta Api Jarak Jauh Diskon 25 Persen pada 25 Juni-9 Juli 2023

PINUSI.COM - PT Kereta Api Indonesia (KAI) memberikan diskon 25 persen untuk tiket kereta api jarak jauh, selama masa libur sekolah.

Diskon berlaku untuk keberangkatan 25 Juni-9 Juli 2023. VP Public Relations KAI Joni Martinus menjelaskan, promo ini bernama Anti Jaim alias Kejutan Trip Juni Asyik Melimpah.

“Promo Anti Jaim ditujukan untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan, melalui penjualan tiket dengan tarif yang terjangkau, pada periode libur kenaikan kelas,” kata VP Public Relations KAI Joni Martinus, dikutip dari laman KAI, Selasa (20/6/23).

BACA LAINNYA: Lempar Anjing Hidup-Hidup ke Rawa Kaltara, Perekam Bahagia

Dalam promo Anti Jaim ini, KAI mengalokasikan 18.680 tempat duduk untuk berbagai perjalanan KA Jarak Jauh kelas eksekutif, bisnis, dan ekonomi, dengan tarif diskon.

Dengan adanya tarif promo, KA Argo Dwipangga relasi Gambir-Solo Balapan pp hanya Rp315.000, dari tarif reguler Rp420.000. Lalu, KA Bangunkarta relasi Pasar Senen-Jombang pp hanya Rp290.000, dari tarif reguler yaitu Rp385.000.

KAI berharap masyarakat memanfaatkan promo ini sebaik-baiknya, karena kuotanya terbatas. Joni menyebut pembelian tiket promo itu dapat diakses melalui aplikasi KAI access, situs KAI, atau seluruh channel penjualan tiket yang bekerja sama dengan KAI.

BACA LAINNYA: Mantan Manajer Kamar Mayat Harvard Didakwa Mencuri dan Menjual Organ Manusia

Berikut ini daftar KA yang mendapat promo Anti Jaim:

1. Argo Dwipangga (Gambir - Solo Balapan pp);
2. Argo Lawu (Gambir - Solo Balapan pp);
3. Argo Muria (Gambir - Semarang Tawang Bank Jateng pp);
4. Argo Sindoro (Gambir - Semarang Tawang Bank Jateng pp);
5. Bangunkarta (Pasarsenen - Jombang pp);
6. Bogowonto (Pasarsenen - Lempuyangan pp);
7. Brantas (Pasarsenen - Blitar pp);
8. Brawijaya (Gambir - Malang pp);
9. Ciremai (Bandung - Semarang Tawang Bank Jateng pp);
10. Fajar Utama Solo (Pasarsenen - Solo Balapan);
11. Fajar Utama Yogyakarta (Yogyakarta - Pasarsenen);
12. Gajayana (Gambir - Malang pp);
13. Gaya Baru Malam Selatan (Pasarsenen - Surabaya Gubeng pp);
14. Gumarang (Pasarsenen - Surabaya Pasarturi pp);
15. Harina (Bandung - Surabaya Pasarturi pp);
16. Jaka Tingkir (Pasarsenen - Purwosari pp);
17. Jayakarta (Pasarsenen - Surabaya Gubeng pp);
18. Kertajaya (Pasarsenen - Surabaya Pasarturi pp);
19. Kertanegara (Purwokerto - Malang pp);
20. Lodaya (Bandung - Solo Balapan pp);
21. Majapahit (Pasarsenen - Malang pp);
22. Malabar (Bandung - Malang pp);
23. Mataram (Pasarsenen - Solo Balapan pp);
24. Matarmaja (Pasarsenen - Malang pp);
25. Mutiara Selatan (Bandung - Surabaya Gubeng pp);
26. Progo (Pasarsenen - Lempuyangan pp);
27. Ranggajati (Cirebon - Jember pp);
28. Sancaka (Yogyakarta - Surabaya Gubeng pp);
29. Sawunggalih (Pasarsenen - Kutoarjo pp);
30. Senja Utama Solo (Solo Balapan - Pasarsenen);
31. Senja Utama Yogyakarta (Pasarsenen - Yogyakarta);
32. Sindang Marga (Kertapati - Lubuklinggau pp);
33. Singasari (Pasarsenen - Blitar pp);
34. Turangga (Bandung - Surabaya Gubeng pp); dan
35. Wijayakusuma (Cilacap - Ketapang pp). (*)

https://pinusi.com/pinnews/mk-tolak-gugatan-sistem-pemilu-tertutup-2024-tetap-coblos-caleg/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in an hour
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 23 minutes
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in a few seconds
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | a few seconds ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 36 minutes ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta