Jokowi Evaluasi Sistem Zonasi PPDB

Oleh Prasetio02Thursday, 10th August 2023 | 15:00 WIB
Jokowi Evaluasi Sistem Zonasi PPDB

PINUSI.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan, pemerintah sedang mempertimbangkan melanjutkan atau menghapus sistem zonasi dalam penerimaan murid baru.

Jokowi bakal mengecek terlebih dahulu secara mendalam, untuk melihat plus minus dari peraturan tersebut.

"(Sedang) dipertimbangkan. Akan dicek secara mendalam dulu plus minusnya," ucap Jokowi, Kamis (10/8/2023).

BACA LAINNYA: Kualitas Udara Jakarta Tidak Sehat, Ini Cara Mengetahuinya

Sebelumnya, Wakil Ketua MPR Ahmad Muzani mengatakan, Presiden Jokowi tengah mempertimbangkan menghapus sistem zonasi pada penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun depan.

Ia mengatakan, kebijakan zonasi PPBD memicu ketidakadilan, sehingga partai pengusung Muzani, yaitu Partai Gerindra, meminta pemerintah mengavaluasi kebijakan ini.

Namun, Menko PMK Muhadjir Effendy menilai sistem ini sejatinya lebih bagus dibandingkan sistem lama, yang melahirkan banyak masalah, seperti pemalsuan nilai hingga beli kursi.

BACA LAINNYA: Jokowi Minta Pengusaha Real Estate Bantu Rakyat Kecil Punya Rumah Sehat dan Layak

Muhadjir mengatakan, kebijakan sistem zonasi bertujuan mewujudkan pemerataan kualitas pendidikan di berbagai daerah.

Namun, untuk kecurangan yang muncul di sistem zonasi PPDB, ia sebut bukan karena kesalahan sistem.

"Kalau kecurangan numpang kartu keluarga (KK) itu bukan salah sistemnya, tapi pengawasannya yang tidak jalan," papar Muhadjir.

Muhadjir mengatakan, untuk mencegah kecurangan, pemerintah daerah semestinya dapat mengantisipasi dengan merencanakan dan memetakan jumlah kursi di sekolah negeri, enam bulan sebelum PPDB.

Meski demikian, ia menyatakan tidak masalah apabila ada sebagian pihak yang menilai kebijakan zonasi perlu diawasi, atau bahkan diganti. (*)

https://pinusi.com/pinnews/nadiem-makarim-terbitkan-permendikbudristek-cegah-kekerasan-di-institusi-pendidikan/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Lirik Terjemahan , Makna Lagu "Birds of a Feather"  Billie Eilish
Lirik Terjemahan , Makna Lagu "Birds of a Feather" Billie Eilish
PinTertainment | Friday, 20th September 2024 | 18:33 WIB
Makna Lagu "Satu Bulan" Karya Bernadya, Romansa Wisata Masa Lalu
Makna Lagu "Satu Bulan" Karya Bernadya, Romansa Wisata Masa Lalu
PinTertainment | Friday, 20th September 2024 | 16:27 WIB
Erick Thohir: Pengambilan Sumpah Eliano Reijnders dan Mees Hilgers Dilakukan di Belanda untuk Percepat Naturalisasi
Erick Thohir: Pengambilan Sumpah Eliano Reijnders dan Mees Hilgers Dilakukan di Belanda untuk Percepat Naturalisasi
PinSport | Friday, 20th September 2024 | 15:31 WIB
Ibunda Dokter Aulia Risma Buka Suara: Ungkap Bukti Dugaan Pemerasan dan Perundungan di PPDS Undip
Ibunda Dokter Aulia Risma Buka Suara: Ungkap Bukti Dugaan Pemerasan dan Perundungan di PPDS Undip
PinNews | Friday, 20th September 2024 | 15:22 WIB
Kronologi Penangkapan Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan di Padang Pariaman
Kronologi Penangkapan Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan di Padang Pariaman
PinNews | Friday, 20th September 2024 | 11:35 WIB
iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
PinTertainment | Friday, 20th September 2024 | 10:51 WIB
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
PinTertainment | Friday, 20th September 2024 | 10:26 WIB
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | Thursday, 19th September 2024 | 19:17 WIB
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | Thursday, 19th September 2024 | 19:11 WIB
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | Thursday, 19th September 2024 | 18:50 WIB