KPU Resmi Nyatakan 3 Capres-Cawapres Lolos Pemeriksaan Kesehatan.

Oleh Prasetio02Monday, 30th October 2023 | 11:48 WIB
KPU Resmi Nyatakan 3 Capres-Cawapres Lolos Pemeriksaan Kesehatan.
Tangkap Layar Konferensi Pers KPU RI Saat Menyampaikan Hasil Pemeriksaan Kesehatan Bapaslon Presdien dan Wakil Presiden Tahun 2024. foto: youtube/KPU RI

PINUSI.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengumumkan hasil pemeriksaan kesehatan tiga pasangan calon peserta Pemilu 2024 di antaranya Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau AMIN, Ganjar Pranowo-Mahfud Md, dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming.

Bakal pasangan calon Anies-Muhaimin, berdasarkan hasil pemeriksaan kesehatan disimpulkan mampu menjalankan tugas sebagai presiden dan wakil presiden serta bebas dari penyalahgunaan narkoba.

Kemudian, bakal pasangan calon Ganjar-Mahfud Md juga berdasarkan hasil pemeriksaan kesehatan disimpulkan mampu menjalankan tugas sebagai presiden dan wakil presiden serta bebas penyalahgunaan narkoba.

"Disimpulkan bahwa dua bakal pasangan calon presiden dan wakil presiden ini dinyatakan mampu menjalankan tugas. Demikian juga dinyatakan bebas dari penyalahgunaan narkoba," ungkap Ketua KPU, Hasyim Asy'ari dalam konferensi pers, Jumat (27/10/2023).

Ia menambahkan, hasil pemeriksaan kesehatan ini diberikan langsung oleh Kepala RSPAD Gatot Soebroto Albertus Budi Sulistya dalam konferensi pers tersebut.

Ketiga perwakilan bakal paslon menerima hasil pemeriksaan kesehatan.

Pemeriksaan terhadap Prabowo-Gibran juga disimpulkan mampu untuk menjalankan tugas sebagai presiden dan wakil presiden serta bebas penyalahgunaan narkoba.

"Hasil pemeriksaan terhadap bakal pasangan calon ini oleh tim pemeriksa dinyatakan mampu untuk menjalankan tugas sebagai presiden dan wakil presiden, kemudian yang kedua dinyatakan bebas penyalahgunaan narkoba," tukasnya. (*) 

Terkini

Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
PinHealth | in 3 hours
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | in 3 hours
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta