Jokowi: Saya Lihat Akhir-akhir Ini Terlalu Banyak Drama, Mestinya Pertarungan Gagasan, Bukan Pertarungan Perasaan

Oleh ariedpTuesday, 7th November 2023 | 10:45 WIB
Jokowi: Saya Lihat Akhir-akhir Ini Terlalu Banyak Drama, Mestinya Pertarungan Gagasan, Bukan Pertarungan Perasaan
Presiden Jokowi menghadiri HUT ke-59 Partai Golkar, di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Senin (6/11/2023). Foto: X/airlangga_hrt

PINUSI.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan sambutan di acara HUT ke-59 Partai Golkar, di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat.

Pada kesempatan tersebut, Jokowi sempat menyinggung keadaan politik saat ini, yang ia nilai terlalu banyak drama jelang Pilpres 2024.

Menurut Jokowi, pada Pilpres 2024 semua pihak harusnya bisa berkompetisi politik dengan wajar.

Jokowi mengatakan, semua pihak bisa beradu gagasan yang tidak memecah belah, dan membangun solusi mengatasi permasalahan bangsa.

"Keinginan untuk menang itu juga boleh-boleh saja, itu wajar, bertanding untuk menang itu hal yang sangat wajar."

"Tapi yang harus tetap kita tunjukkan, demokrasi berkualitas, demokrasi yang tidak pecah belah."

"Yang tidak saling fitnah, demokrasi yang membangun dan menghasilkan solusi masalah bangsa, menghasilkan strategi kemajuan bangsa," kata Jokowi di DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Senin (6/11/2023).

Namun yang terjadi sekarang, menurut Jokowi terlalu banyak drama, drakor, hingga sinetron dari masing-masing kubu.

"Yang saya lihat akhir-akhir ini, yang kita lihat adalah terlalu banyak dramanya, terlalu banyak drakornya, terlalu banyak sinetronnya."

"Mestinya pertarungan gagasan, mestinya pertarungan ide, bukan pertarungan perasaan," ujarnya

Jokowi menegaskan, semestinya setiap kubu bisa beradu gagasan untuk menjadikan Indonesia lebih baik.

"Kalau yang terjadi pertarungan perasaan, repot kita semua. Tidak usah saya teruskan, nanti ke mana-mana."

"Dan ingat, mulai dari sekarang yang kita pegang betul nanti jika menang jangan jemawa, jika kalah juga jangan murka."

"Setelah berkompetisi, saya setuju Pak Prabowo bersatu dan rukun kembali, ini adalah pertandingan antar-anggota keluarga sendiri, antar-sesama anak bangsa yang sama-sama ingin membangun Indonesia," beber Jokowi. (*)

Terkini

Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
PinNews | in 3 hours
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | in an hour
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | 2 hours ago
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | 3 hours ago
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | 4 hours ago
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | 5 hours ago
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | 6 hours ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 7 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 7 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 7 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta