Bantuan Kemanusiaan Indonesia Masih Tertahan di Bandara Mesir, Menunggu Izin dari Israel untuk Bisa Masuk Gaza

Oleh sarahsalsabillaThursday, 9th November 2023 | 08:55 WIB
Bantuan Kemanusiaan Indonesia Masih Tertahan di Bandara Mesir, Menunggu Izin dari Israel untuk Bisa Masuk Gaza
Bantuan kemanusiaan dari Indonesia untuk warga Palestina masih tertahan di Mesir. Foto: Instagram@prabowo

PINUSI.COM -  Zuhair Al-Shun, Duta Besar Palestina untuk Indonesia mengatakan, bantuan kemanusiaan dari Indonesia masih tertahan di Mesir. 

“Semua bantuan kemanusiaan, bahkan dari Pemerintah Indonesia, ada di El Arish, Mesir."


"Menunggu izin dari para ‘pembunuh’ Israel,” kata Zuhair usai menerima 22 calon kadet Palestina di Kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta Pusat, Rabu (8/11/2023).

 

Bahkan, Zuhair menyebutkan, Pemerintah Palestina pun kesulitan masuk ke Jalur Gaza.


“Jadi tidak mudah bagi para pemimpin kami atau warga kami untuk masuk ke Gaza,” terang Zuhair.

 

Dua pesawat Hercules C-130 milik TNI AU yang membawa bantuan logistik, tiba di Bandar Udara El Arish, Mesir, Senin (6/11/2023) waktu setempat.


Rombongan Indonesia dipimpin oleh Wakil Menteri Luar Negeri Indonesia (Wamenlu) Pahala Mansury. 

 

“Selanjutnya, bantuan kemanusiaan ini akan dikelola pengirimannya sampai ke Palestina oleh Palang Merah Internasional Mesir,” kata Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Laksamana Muda Julius Widjojono dalam siaran keterangan tertulis, Senin.

 

Bantuan tahap pertama itu sebelumnya dilepas oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) melalui Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Sabtu (4/11/2023). Total bantuan sebanyak 51,5 ton.

 

Jalur Gaza memanas sejak Hamas melakukan infiltrasi ke wilayah Israel pada 7 Oktober silam. Setelah itu, Israel nyaris tanpa henti menyerang Gaza sejak 8 Oktober 2023. (*)

Terkini

Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
PinNews | in 7 hours
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | in 5 hours
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 2 hours
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | in 28 minutes
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 6 minutes
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | an hour ago
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | 2 hours ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 3 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 3 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 3 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta