Prabowo Perintahkan Universitas Pertahanan Bentuk Satgas Rumah Murah, Tipe 36 di Bawah Rp100 Juta

Oleh avitriThursday, 21st December 2023 | 14:00 WIB
Prabowo Perintahkan Universitas Pertahanan Bentuk Satgas Rumah Murah, Tipe 36 di Bawah Rp100 Juta
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto memerintahkan Universitas Pertahanan membentuk Satuan Tugas (Satgas) perumahan murah, sebagai langkah menyediakan hunian terjangkau bagi masyarakat. Foto: Google

PINUSI.COM - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto memerintahkan Universitas Pertahanan membentuk Satuan Tugas (Satgas) perumahan murah, sebagai langkah menyediakan hunian terjangkau bagi masyarakat.

Instruksi ini disampaikan oleh Prabowo setelah meresmikan lima titik sumber air bersih di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, Rabu (20/12/2023).

"Saya tugaskan membentuk suatu satgas perumahan murah," ujar Prabowo.

Tim pakar dari Universitas Pertahanan akan bertanggung jawab mencari lahan yang paling cocok untuk dijadikan tempat tinggal dengan harga yang terjangkau.

Prabowo mengungkapkan, sudah ditemukan beberapa lokasi dengan harga di bawah Rp100 juta untuk rumah tipe 36.

"Sekarang sudah menemukan di bawah harga Rp100 juta sampai jadi, tipe 36."

"Saya cari yang cocok untuk Indonesia dan hemat, luas wilayah lebih bagus dua tingkat," tambahnya.

Prabowo menekankan, Unhan, selain mencetak putra-putri terbaik Indonesia di berbagai bidang ilmu, juga harus dapat mengatasi kesulitan-kesulitan yang dihadapi oleh masyarakat.

Unhan sebelumnya telah membentuk Satgas Air untuk mengatasi krisis air di berbagai daerah di Indonesia.

Inisiatif ini menunjukkan komitmen dari kementerian pertahanan dalam memberikan kontribusi positif terhadap kesejahteraan masyarakat melalui berbagai program, termasuk penyediaan perumahan yang terjangkau. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in an hour
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 4 minutes
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 19 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 19 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | an hour ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta