Lima Jam Diperiksa, Ketua KPK Firli Bahuri Bantah Tuduhan Pemerasan Terhadap Syahrul Yasin Limpo

Oleh Siti NurhasanahThursday, 16th November 2023 | 17:57 WIB
Lima Jam Diperiksa, Ketua KPK Firli Bahuri Bantah Tuduhan Pemerasan Terhadap Syahrul Yasin Limpo
Rumah Foto: instagram/firlibahuriofficial

PINUSI.COM - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri menjalani pemeriksaan selama lima jam terkait dugaan kasus pemerasan terhadap eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL). 


Firli juga membantah semua tuduhan kepadanya dalam pemeriksaan yang dilakukan tim penyidik Polda Metro Jaya di Bareskrim Polri pada Kamis, (16/11/2023). 


Kuasa Hukum Firli Ian Iskandar mengatakan, Firli menjawab seluruh pertanyaan tim penyidik terkait keterlibatannya dalam pemerasan terhadap SYL. 


"Klien kami telah mengikuti semua proses hukum yang diminta penyidik Polda Metro Jaya," kata Ian, Kamis. 


Selain itu, Ian mengatakan terkait tuduhan pemerasan, pertemuan, hingga gratifikasi atas Firli adalah fitnah. 


"Terkait tuduhan pemerasan, pertemuan, gratifikasi itu klien klien kami mengatakan tidak benar dan cenderung fitnah," kata dia. 


Menurut Ian, tidak ada bukti apapun yang membuktikam pemerasan oleh kliennya terhadap SYL. Bahkan, tim penyidik Polda Metro Jaya juga tak mengantongi bukti saat menggeledah rumah kliennya beberapa waktu lalu. 


"Kemarin sudah saya sampaikan pada 26 Oktober 2023 lalu, bahwa saat penggeledahan rumah klien kita tidak terdapat bukti apapun soal tuduhan pemerasan," tegas Ian. 


Kendati demikian, Ian tidak menjawab terkait pertanyaan apa saja yang ditanyakan penyidik. Menurutnya, hal tersebut sudah masuk ke materi perkara. (*)






Tag

Terkini

Makna Lagu "Satu Bulan" Karya Bernadya, Romansa Wisata Masa Lalu
Makna Lagu "Satu Bulan" Karya Bernadya, Romansa Wisata Masa Lalu
PinTertainment | in 7 hours
Erick Thohir: Pengambilan Sumpah Eliano Reijnders dan Mees Hilgers Dilakukan di Belanda untuk Percepat Naturalisasi
Erick Thohir: Pengambilan Sumpah Eliano Reijnders dan Mees Hilgers Dilakukan di Belanda untuk Percepat Naturalisasi
PinSport | in 6 hours
Ibunda Dokter Aulia Risma Buka Suara: Ungkap Bukti Dugaan Pemerasan dan Perundungan di PPDS Undip
Ibunda Dokter Aulia Risma Buka Suara: Ungkap Bukti Dugaan Pemerasan dan Perundungan di PPDS Undip
PinNews | in 5 hours
Kronologi Penangkapan Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan di Padang Pariaman
Kronologi Penangkapan Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan di Padang Pariaman
PinNews | in 2 hours
iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
PinTertainment | in an hour
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
PinTertainment | in 33 minutes
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 15 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 15 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 15 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 15 hours ago