TNI Bersama Masyarakat Bantu Distribusi Sembako untuk Korban Banjir Kalimantan Selatan

Oleh IrwanHSSunday, 14th January 2024 | 09:00 WIB
TNI Bersama Masyarakat Bantu Distribusi Sembako untuk  Korban Banjir Kalimantan Selatan
TNI memberikan bantuan untuk korban banjir di Kalimantan Selatan. Foto: Puspen TNI

PINUSI.COM - Prajurit TNI dari Koramil 1002-05/Pandawan bersama anggota Polsek dan Plt Camat Pandawan M Affaw Al Bagag dibantu aparat desa, membagikan ratusan paket sembako kepada masyarakat terdampak banjir di Desa Masiraan, Pandawan, Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Kalimantan Selatan. 

Menurut Kapuspen TNI Mayjen Dr Nugraha Gumilar lewat keterangan tertulis, Jumat (12/1/2024), banjir yang melanda daerah itu sejak seminggu lalu tak kunjung surut, debit air terpantau tidak berkurang dan bahkan cenderung meningkat.

"Aktivitas warga pun terganggu, karena jalan desa dan rumah terendam air dengan ketinggian bervariasi," katanya.

Tindakan yang dilakukan oleh Prajurit TNI dari Koramil 1002-5/Pandawan dengan menggandeng unsur terkait, menurut Kapuspen TNI, merupakan implementasi dari TNI PRIMA (Profesional, Responsif, Inovatif, Modern dan Adaptif).

"Mereka telah membantu meringankan beban masyarakat di Pandawan dengan pedistribusian paket Sembako ini," imbuh jenderal berbintang dua itu.


Sementara, Plh Danramil 1002-5/Pandawan Peltu Henri Murpianto mengatakan, ketinggian air naik 5-40 sentimeter.

"Penyebabnya raba (sampah kayu) dari arah desa Jaranih, ikut menumpuk di aliran sungai desa Masiraan.”

"Imbasnya dari 182 rumah, 36 KK di antaranya masih terdampak banjir."

"Makanya 5 unit perahu fiber tetap disiagakan, termasuk Babinsa, Bhabinkamtibmas dan relawan," ungkapnya.

Kepala Desa Masiraan H Ahmad Fauzi menambahkan, sembako yang dibagikan kepada warga terdampak banjir bersumber dari dana talangan desa.

"Kami berharap banjir segera surut dan masyarakat dapat kembali beraktifitas normal," harapnya. (*)

Terkini

Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
PinHealth | in 6 hours
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | in 6 hours
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta