Partai Demokrat AS Minta Perusahaan Elon Musk Jelaskan Hubungannya dengan Rusia

Oleh AndikaSunday, 10th March 2024 | 01:30 WIB
Partai Demokrat AS Minta Perusahaan Elon Musk Jelaskan Hubungannya dengan Rusia
Fraksi Demokrat AS menyelidiki keterlibatan perusahaan SpaceX yang dimiliki Elon Musk, dalam membantu invasi Rusia di Ukraina melalui penggunaan satelit internet Starlink. Foto: Forbes

PINUSI.COM - Fraksi Demokrat AS menyelidiki keterlibatan perusahaan SpaceX yang dimiliki Elon Musk, dalam membantu invasi Rusia di Ukraina melalui penggunaan satelit internet Starlink.

Dua politikus Demokrat mengatakan dalam sebuah surat ke perusahaan, petugas intelijen Ukraina mengatakan pasukan militer Rusia menggunakan terminal Starlink di wilayah timur Ukraina.

Keterlibatan Starlink dalam militer Rusia dapat melanggar hukum AS.

Kremlin menolak pasukannya menggunakan Starlink, unit usaha di bawah SpaceX.

Perwakilan SpaceX tidak segera menanggapi permintaan komentar tentang surat dari DPR AS.

Sejak Februari 2022, terminal Starlink, yang menawarkan koneksi internet cepat, telah digunakan untuk membantu warga Ukraina menghadapi invasi Rusia.

Pejabat Ukraina sebelumnya menyatakan Rusia mendapatkan akses ke terminal dari negara-negara Arab.

Rusia menanamkan terminal di wilayah sekitar Ukraina, untuk memungkinkan warga setempat mengontrolnya.

Kiev telah meminta SpaceX mencegah Moskow menggunakan layanan Starlink di wilayah yang ditargetkan untuk serangan.

Starlink telah berulang kali menyatakan mereka tidak melakukan hubungan kerja dengan pemerintah atau militer Rusia.

Elon Musk juga menyatakan pada bulan lalu dalam akun X personalnya, informasi tentang penjualan terminal Starlink ke Rusia tidak benar.

Presiden AS Joe Biden mengatakan pada pekan lalu, dia akan menambah paket bantuan senilai US$ 95 miliar untuk mendukung upaya militer Ukraina menanggapi serangan Rusia.

Pemangku kebijakan Demokrat meminta perusahaan Elon Musk menanggapi dan memberikan penjelasan tentang hubungannya dengan Rusia, paling lambat pada 20 Maret. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in an hour
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 22 minutes
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | a few seconds ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | a minute ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 37 minutes ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta