Audi Q4 55 E-tron 2024 Meluncur, Bisa Tempuh 415 Kilometer Sekali Isi Daya

Oleh Ratsongko123Monday, 11th March 2024 | 17:30 WIB
Audi Q4 55 E-tron 2024 Meluncur, Bisa Tempuh 415 Kilometer Sekali Isi Daya
Audi Q4 55 e-tron 2024. Foto: Carscoops

PINUSI.COM - Hadir dengan beberapa ubahan baru, Audi Q4 e-tron model 2024 meluncur di Amerika Serikat.

Jadi salah satu pilihan kendaraan ramah lingkungan, mobil terbaru ini diklaim memiliki kinerja lebih baik dan jangkauan lebih luas.

Carscoops melansir, Audi menegaskan e-tron Q4 2024 memiliki banderol harga mulai dari $49.800 atau setara Rp773 jutaan.

Sedangkan e-tron Q4 55 terbaru memiliki harga lebih mahal, dijual mulai dari $55.200 atau setara dengan Rp857 jutaan.

Tampil lebih menarik, mobil terbaru ini juga diklaim memiliki beberapa keunggulan, salah satunya disematkan baterai 82 kWh dengan sepasang motor listrik.

Tenaga yang mampu dihasilkan mobil ramah lingkungan ini mencapai 335 dk, atau 40 dk lebih besar dari Q4 50 e-tron lawas.

Kecepatan tambahan juga memungkinkan varian standar dan Sportback mencapai kecepatan 96 km per jam hanya dalam 5 detik.

Raihan tersebut turun dari model lawas yang mencapai 5,8 detik.

Audi mengatakan motor belakang baru Q5 55 e-tron memiliki manajemen termal yang lebih baik, untuk meningkatkan efisiensi dan menyertakan pendingin di bagian luar.

Meskipun tenaga ekstra dalam sebuah EV biasanya dikaitkan dengan jangkauan yang lebih kecil, hal tersebut tidak terjadi pada mobil ini.

Faktanya, jangkauan Audi Q4 55 e-tron 2024 justru mengalami peningkatan sebesar 35 km atau 415 km untuk sekali pengisian daya.

Perbaikan juga dilakukan pada suspensi dan penyesuaian kemudi, sehingga kenyamanan yang dirasakan penumpang serta pengendara jauh lebih baik.

Pengendaraan dinamis dan stabilitas yang lebih baik juga terasa pada model terbaru ini.

Menambah kesan gagah, terdapat pelek berukuran 21 inci yang dibalut ban depan 235/45 dan belakang 255/40 untuk segala musim.

Audi juga meningkatkan daya pengisian DC maksimum dari 150 kW menjadi 175 kW, sehingga baterai dapat terisi dari 10 hingga 80% hanya dalam 28 menit. (*)

Terkini

Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
PinNews | in 6 hours
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | in 5 hours
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in an hour
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | 5 minutes ago
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | 27 minutes ago
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | 2 hours ago
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | 3 hours ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 3 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 4 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 4 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta