PON XX Papua 2021, BAKTI Dukung Cadangan Jaringan Kuat Untuk Telekomunikasi

Oleh adminnewsThursday, 23rd September 2021 | 13:40 WIB
PON XX Papua 2021, BAKTI Dukung Cadangan Jaringan Kuat Untuk Telekomunikasi

BAKTI secara resmi menjadi mitra acara PON XX Papua

PINUSI.COM – Badan Aksebilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI), Kementerian Komunikasi dan Informatika tengah melakukan kegiatan sebagai bentuk dukungan dengan jaringan telekomunikasi dalam acara PON XX Papua.

Anang Latif, Direktur Utama BAKTI mengatakan memang benar mereka memberikan sumber jaringan telekomunikasi sebagai cadangan untuk Pekan Olahraga Nasional XX Papua yang akan terlaksana pada Jumat 15 Oktober 2021.

“Kami BAKTI, Memberikan cadangan (backup) jaringan telekomunikasi,” jelas Anang.

Tentunya, kegiatan dukungan PON XX Papua tidak bisa sembarang berpartisipasi. Untuk BAKTI sendiri, memang secara resmi menjadi mitra dari perhelatan sebagai infrastruktur telekomunikasi seluler dan sejenisnya.

Sebab, operator BAKTI sendiri memiliki jaringan terluas dalam Papua. Oleh sebab itu, pihaknya memakai infrastruktur jaringan berupa tulang punggung telekomunikasi Palapa Ring Timur sebagai cadangan jaringan milik Telkom Grup.

Untuk mekanisme pemberlakuannya sendiri, BAKTI mempunyai beberapa scenario jika terjadi hal, seperti jaringan putus, kelebihan lalu lintah kominikasi dan masih banyak lagi. PON diperkirakan akan menggambil jalur lalu lintas telekomunikasi yang cukup banyak.

Dengan begitu, pada saat penyelengaraan PON XX Papua nanti, pemerintah juga menyiapkan cadangan telekomunikasi, khususnya lokasi penyelenggaran pertandingan, penginapan atlet dan yang berkaitan lainnya.

Di lain waktu dalam kesempatan webinar akhir Agustus kemarin, Kementerian Kominfo menjelaskan bahwa pada pelaksanaan PON XX Papua pada bulan Oktober tersebut, jaringan seluler pendulung aka nada dari Indosat Ooredoo, XL Axiata dan Telkomsel.

Selanjutnya, Kementerian Kominfo bahkan sudah melakukan pengecekan secara langsung ke tempat berlangsungnya PON XX untuk pengukuran sinyal. Dari hasil, Infrastruktur telekomunikasi bisa menjangkau 12.548 titik terjangkau sinyal seluler.

Sebagai informasi, saat ini BAKTI mempunyai target untuk memasang Menara base transceiver station ke 4.200 titik yang mana merupakan wilayah tertinggal telekomunikasi terdepan dan terluar, khususnya di Papua.

(boy)

Terkini

Lirik Terjemahan , Makna Lagu "Birds of a Feather"  Billie Eilish
Lirik Terjemahan , Makna Lagu "Birds of a Feather" Billie Eilish
PinTertainment | in 4 hours
Makna Lagu "Satu Bulan" Karya Bernadya, Romansa Wisata Masa Lalu
Makna Lagu "Satu Bulan" Karya Bernadya, Romansa Wisata Masa Lalu
PinTertainment | in 2 hours
Erick Thohir: Pengambilan Sumpah Eliano Reijnders dan Mees Hilgers Dilakukan di Belanda untuk Percepat Naturalisasi
Erick Thohir: Pengambilan Sumpah Eliano Reijnders dan Mees Hilgers Dilakukan di Belanda untuk Percepat Naturalisasi
PinSport | in 35 minutes
Ibunda Dokter Aulia Risma Buka Suara: Ungkap Bukti Dugaan Pemerasan dan Perundungan di PPDS Undip
Ibunda Dokter Aulia Risma Buka Suara: Ungkap Bukti Dugaan Pemerasan dan Perundungan di PPDS Undip
PinNews | in 26 minutes
Kronologi Penangkapan Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan di Padang Pariaman
Kronologi Penangkapan Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan di Padang Pariaman
PinNews | 3 hours ago
iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
PinTertainment | 4 hours ago
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
PinTertainment | 4 hours ago
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | Thursday, 19th September 2024 | 19:17 WIB
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | Thursday, 19th September 2024 | 19:11 WIB
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | Thursday, 19th September 2024 | 18:50 WIB