KTM 890 Adventure R Rally 2024 Edisi Terbatas Ludes Terjual Kurang dari Tiga Hari

Oleh biancamdThursday, 28th September 2023 | 12:00 WIB
KTM 890 Adventure R Rally 2024 Edisi Terbatas Ludes Terjual Kurang dari Tiga Hari
KTM menghadirkan penjualan online untuk edisi terbatas KTM 890 Adventure R Rally 2024. Foto: KTM

PINUSI.COM - KTM menghadirkan penjualan online untuk edisi terbatas KTM 890 Adventure R Rally 2024.

Dalam waktu yang sangat singkat, motor ini sudah terjual habis, menciptakan sensasi di pasar.

Menurut laporan Rideapart pada Selasa 26 September 2023, terungkap sebanyak 700 unit motor yang tersedia telah terjual dalam waktu kurang dari tiga hari, sejak pemesanan pertama dibuka pada 20 September, sebagaimana diumumkan oleh KTM.

Tidak hanya motor yang cepat ludes terjual, KTM juga mengungkapkan semua slot untuk Ultimate KTM Desert Experience, sebuah program petualangan eksklusif yang hanya tersedia bagi 34 pembeli KTM 890 Adventure R Rally 2024, telah terisi penuh.

Ini bukan kali pertama motor edisi terbatas KTM habis terjual dengan cepat. Sebelumnya, model yang sama pada 2021, dengan jumlah produksi yang sama, juga terjual habis dalam waktu kurang dari 48 jam. Versi 2021 ini memiliki harga yang lebih rendah.

Untuk perbandingan, KTM 890 Adventure Rally 2021 dijual dengan harga 20.899 euro atau sekitar Rp341,8 jutaan. Sedangkan model 2024 dipatok dengan harga 22.990 euro atau sekitar Rp378,6 jutaan.

Bagi yang belum beruntung mendapatkan unitnya, KTM telah menyediakan daftar tunggu untuk model ini di situs mereka.

Motor ini didasarkan pada motor KTM 450 Rally yang digunakan oleh Kevin Benavides yang memenangkan Reli Dakar 2023.

KTM 890 Adventure R Rally dirancang untuk mengatasi berbagai medan, baik di jalan maupun di luar jalan.

Sepeda motor ini dilengkapi suspensi Xplor Pro 7548 di bagian depan dan monoshock belakang suspensi WP Xplor Pro 6746, yang memberikan keandalan dan kinerja luar biasa di berbagai jenis medan.

Untuk meningkatkan kemampuan off-road, KTM memasangkan pelek jari-jari Excel berukuran 21 inci di depan dan 18 inci di belakang.

Pengereman dilakukan dengan kaliper empat piston yang dipasang secara radial di bagian depan, dan kaliper mengambang dua piston di bagian belakang, dengan kemampuan ABS yang dapat dinonaktifkan untuk mode 'off-road.' (*)

Terkini

Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
PinNews | in 5 hours
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | in 3 hours
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 6 minutes
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | an hour ago
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | 2 hours ago
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | 3 hours ago
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | 4 hours ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 5 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 5 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 5 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta