Shin Tae-yong: Permainan Timnas Indonesia Tidak Sesuai dengan Ranking FIFA

Oleh robbyThursday, 25th January 2024 | 22:00 WIB
Shin Tae-yong: Permainan Timnas Indonesia Tidak Sesuai dengan Ranking FIFA
Shin Tae-yong merasa sangat terkesan dengan pengalaman melatih Timnas Indonesia pada Piala Asia 2023. Foto: PSSI

PINUSI.COM - Shin Tae-yong merasa sangat terkesan dengan pengalaman melatih Timnas Indonesia pada Piala Asia 2023.

Meskipun timnya dianggap sebagai 'tim terlemah' kedua berdasarkan ranking FIFA setelah Hong Kong, Coach STY menyatakan penampilan timnya tidak mencerminkan peringkat tersebut.

Timnas Indonesia berhasil menunjukkan performa yang cukup baik selama fase grup, meskipun menghadapi dua kekalahan dari Irak dan Jepang.

Kemenangan atas Vietnam, yang berada di peringkat FIFA 100 besar, menjadi pencapaian besar untuk Asnawi Mangkualam dan rekan-rekannya.

Hal ini terutama karena sejak 2016, Timnas Indonesia tidak pernah berhasil mencetak gol ke gawang Vietnam.

Setelah pertandingan terakhir melawan Jepang pada matchday 3 Grup D Piala Asia 2023, Pelatih asal Korea Selatan tersebut menyampaikan kebanggaannya atas kesempatan melatih Timnas Indonesia.

"Sebagai pelatih, turnamen besar seperti ini selalu memberikan saya perkembangan dan kesan tersendiri."

"Saya melatih salah satu tim terlemah di Piala Asia 2023, jadi ini juga menjadi pengalaman tersendiri bagi saya," ujarnya.

Menanggapi peringkat FIFA yang menempatkan Indonesia di posisi 146, Shin Tae-yong menekankan performa timnya tidak sejalan dengan peringkat tersebut.

"Indonesia sekarang ranking 146, tapi jika melihat realitas permainan, sebenarnya itu tidak sesuai dengan ranking FIFA kami sekarang," tambahnya.

STY menyatakan, timnya, yang merupakan salah satu yang termuda, mendapatkan pengalaman berharga melawan tim-tim terbaik di Asia yang akan membantu mereka terus berkembang.

Meskipun peluang untuk lolos ke 16 besar masih ada, Shin Tae-yong tidak memaksa pemain menonton pertandingan bersama-sama.

Ia ingin memberikan suasana santai dan tanpa stres bagi pemain, membiarkan mereka menonton pertandingan sendiri-sendiri. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in an hour
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 32 minutes
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 14 minutes ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 36 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 37 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | an hour ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta