Puji Penampilan Mahfud Md di Debat Keempat, Ganjar Pranowo : Inspiratif dan Mendidik

Oleh Prasetio02Monday, 22nd January 2024 | 10:00 WIB
Puji Penampilan Mahfud Md di Debat Keempat, Ganjar Pranowo : Inspiratif dan Mendidik
Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo, memberikan pujian tinggi terhadap penampilan cawapresnya, Mahfud Md, dalam debat keempat Pilpres 2024. Foto: YouTube/KPU RI

PINUSI.COM - Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo, memberikan pujian tinggi terhadap penampilan cawapresnya, Mahfud Md, dalam debat keempat Pilpres 2024. 


Ganjar menyatakan, Mahfud Md tidak hanya memberikan jawaban yang baik, tetapi juga memberikan inspirasi yang menggugah pikirannya.

"Baguslah, karena untuk pertama kali saya kira Pak Mahfud menginspirasi," ujar Ganjar setelah debat di JCC, Jakarta Pusat, Minggu (21/1/2024).

Menurut Ganjar, Mahfud Md berhasil membawa suasana debat ke level yang lebih tinggi, dengan memberikan jawaban yang penuh makna. 

Ganjar juga menyoroti keberanian Mahfud Md menanggapi pertanyaan yang dianggapnya tidak perlu dijawab.

"Ada pertanyaan yang harus dijawab, tadi beliau sampaikan tadi ini pertanyaan enggak perlu dijawab," tambahnya.

Ganjar melihat, Mahfud Md tidak hanya memberikan jawaban yang menginspirasi, tetapi juga mampu mendidik pemirsa dengan penjelasan yang lugas dan tegas.

"Dan beliau sampaikan secara terbuka, dan menurut saya itu bagus untuk mengedukasi semuanya, dan Pak Mahfud menyampaikan firm betul," imbuh Ganjar.

Pujian Ganjar terhadap penampilan Mahfud Md mencerminkan apresiasi atas kontribusi positifnya dalam membangun suasana debat yang informatif dan bermakna. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 4 hours
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | in 2 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 2 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in an hour
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | 9 minutes ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | an hour ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | an hour ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | an hour ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 2 hours ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | 2 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta