AHY Langsung Serap Aspirasi Masyarakat Usai Dilantik Jadi Menteri ATR

Oleh farizFriday, 23rd February 2024 | 13:00 WIB
AHY Langsung Serap Aspirasi Masyarakat Usai Dilantik Jadi Menteri ATR
Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) melakukan office tour, usai dilantik menjadi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN). Foto: Instagram@agusyudhoyono

PINUSI.COMAgus Harimurti Yudhoyono (AHY) melakukan office tour, usai dilantik menjadi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN).

Pengenalan kantor ini tidak hanya dilakukan di kantor pusat yang berada di Kebayoran Lama, namun juga di banyak lokasi lain, termasuk Kuningan, Jalan Sabang, dan Chikeas.

"Rencana buat besok saya akan lakukan orientasi tur lebih lanjut lagi, di gedung ini maupun di gedung lainnya."

"Kita punya sejumlah lokasi lain, ada di Jalan Sabang, satu lagi di Kuningan, kalau Pusdiklatnya di sekitar Cikeas," kata AHY kepada wartawan, di Kementerian ATR/BPN, Rabu (21/2/2024).

AHY juga turun ke lapangan, bahkan dalam waktu yang singkat, bertemu langsung dengan masyarakat, untuk mendengarkan pendapat mereka.

Ia juga memanfaatkan masa induksi ini untuk menerima masukan dari jajaran kementerian ATR/BPN, baik di tingkat pusat maupun kota/kabupaten.

Dengan begitu, ia berharap dapat segera menyelesaikan pekerjaan yang ditinggalkan oleh menteri sebelumnya.

"Termasuk juga mendapatkan feedback yang lain dari struktur, jajaran ATR/BPN yang ada di provinsi maupun kabupaten/kota."

"Dengan itu, saya berharap saya bisa belajar cepat dan bisa segera melakukan hal-hal yang masih tersisa," jelasnya.

Setelah dilantik, AHY langsung mengadakan rapat perdana dengan jajarannya.

Dalam rapat tersebut, AHY mendengarkan tugas-tugas dan hal-hal yang sedang dikerjakan oleh berbagai direktorat di Kementerian ATR/BPN. Dengan cara ini, prioritas dapat ditentukan.

"Ada 7 dirjen di sini, dan tentunya masing-masing punya kekhususan, termasuk juga prioritas yang perlu saya ketahui.

Paling tidak dengan mendapatkan gambaran, besok itu saya punya mapping yang lebih lengkap dan harus melakukan apa terlebih dahulu, termasuk prioritasnya seperti apa, baru setelah itu bisa kita jalankan dengan baik," bebernya. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in an hour
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 30 minutes
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 16 minutes ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 38 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 39 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | an hour ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta