Cina Bakal Bangun Pabrik Petrokimia di Kalimantan Utara, Luhut Berharap Tak Ada Gejolak Pasca Pemilu

Oleh farizFriday, 23rd February 2024 | 13:30 WIB
Cina Bakal Bangun Pabrik Petrokimia di Kalimantan Utara, Luhut Berharap Tak Ada Gejolak Pasca Pemilu
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengingatkan semua pihak, agar menjaga situasi pasca-Pemilu 2024. Foto: Instagram@luhut.pandjaitan

PINUSI.COM - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengingatkan semua pihak, agar menjaga situasi pasca-Pemilu 2024.

Pernyataan Luhut ini terkait pembangunan pabrik petrokimia di Kalimantan Utara (Kalutara).

Menurut Luhut, pembangunan pabrik petrokimia ini merupakan salah satu investasi terbesar yang masuk ke Indonesia.

Luhut mengatakan, Cina merupakan salah satu negara investasi yang mengamati situasi selama masa pemilu.

Setelah pemilu, mereka langsung melapor kembali ke Luhut dan memberikan izin untuk berinvestasi di Indonesia.

"Saya bilang yang tadi, (pabrik) Petrochemical di Kaltara."

"Makanya sudah dikasih green light untuk masuk ke Indonesia."

"Tinggal kita tunggu jangan sampai ada macam-macam lagi ke depan," kata Luhut dalam video yang diunggah di akun Instagram @luhut.pandjaitan, Rabu (21/2/2024).

Proyek-proyek lain, seperti proses hilirisasi baja nirkarat, akan terus berlanjut.

Luhut menjelaskan, para investor tersebut telah menunjukkan ketertarikannya, dan ingin segera berinvestasi di Indonesia.

Beliau menyatakan, untuk proyek ini, akan dibuat kawasan industri khusus.

Kawasan ini akan membuka peluang bagi para pelaku UMKM di sekitar kawasan industri.

"Begitu juga proyek-proyek lain, misalnya down streaming dari stainless steel yang menjadi garpu, sendok, jarum suntik dan sebagainya."

"Itu mereka sudah minta ingin masuk, dari kita akan bikin kawasan khusus untuk ini," ungkapnya. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta