Migrant Care Temukan DPT Ganda Hingga 10 Kali Lipat di New York dan Johor Bahru

Oleh Yohanes123Thursday, 1st February 2024 | 20:00 WIB
 Migrant Care Temukan DPT Ganda Hingga 10 Kali Lipat di New York dan Johor Bahru
Migrant Care melaporkan dugaan DPT luar negeri ganda kepada Bawaslu, Kamis (1/2/2024). Foto: PINUSI.COM/Yohanes Corebima

PINUSO.COM - Migrant Care menemukan sejumlah kejanggalan daftar pemilih tetap (DPT) Pemilu 2024 di luar negeri.

Lembaga ini menemukan daftar pemilih ganda di dua DPT Luar Negeri, yakni New York, Amerika Serikat dan Johor Bahru, Malaysia. 

Temuan itu telah dilaporkan ke Badan Pengawas Pemilu untuk ditindaklanjuti.


Sebab, daftar pemilih ganda itu berpotensi  memicu kecurangan pemilu lewat penggelembungan suara.  


Kami melaporkan dugaan pelanggaran administratif yang dilakukan oleh PPL Johor Bahru berkaitan dengan dugaan data ganda DPT LN Johor Bahru Malaysia."


"Minggu lalu kami melaporkan PPLN New York,” kata Direktur Eksekutif Migran Care Wahyu Susilo ketika ditemui di Gedung Bawaslu, Sarinah, Jakarta Pusat, Kamis ( 1/2/2024). 


Wahyu merinci indikasi data ganda yang ditemukan di DPT New York sebanyak 300 lebih pemilih.


Sementara, temuan untuk DPT Johar Bahru jumlahnya 10 kali  lipat atau lebih dari 3 ribu daftar pemilih ganda. 


Wahyu meminta penyelenggara pemilu segera menindaklanjuti hal ini, sebab pemungutan suara hanya tinggal dua pekan lagi. 


“Kami melakukan verifikasi, kami memelototi data."


"Kami memelototi 4 ribu lembar dokumen lebih ya, yang berisi 119 ribu lebih nama."


"Dan kami menduga dengan keterbatasan yang kami punya, karena kami memelototinya secara manual, itu kami mendapatkan 3 ribu lebih nama ganda,” tuturnya. 


Di tempat yang sama, Koordinator Migran Care Indramayu Muhammad Santosa mengatakan, Rincian DPT LN Johor Bahru berjumlah 119.491 orang.


Dari jumlah tersebut, terdapat 3.238 pemilih ganda atau sekitar 2,7 persen


“Kita juga menemukan rincian DPT ganda ini berdasarkan nama, alamat, umur, dan juga jenis kelamin yang sama,” ungkapnya. 


Dari DPT ganda tersebut, Migran Care kata Muhammad Santosa juga menemukan kejanggalan lain, seperti data alamat tempat tinggal yang tak sesuai.


“Selain pada DPT ganda tadi, kita juga menemukan beberapa alamat yang tidak sesuai, di mana DPT-nya di Johor Bahru, ada tertulis nama di daerah Jawa Timur di Sumenep, terus juga kita menemukan alamat yang tertulis bercuti atau rehat atau pulang,” bebernya. (*) 

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in an hour
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 31 minutes
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 16 minutes ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 38 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 39 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | an hour ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta