Pesan Mahfud Md untuk Menko Polhukam Baru: Dekatlah dengan Wartawan

Oleh Prasetio02Friday, 2nd February 2024 | 11:00 WIB
Pesan Mahfud Md untuk Menko Polhukam Baru: Dekatlah dengan Wartawan
Mahfud Md menyerahkan surat pengunduran diri sebagai Menko Polhukam kepada Presiden Jokowi. Foto: Google

PINUSI.COM - Calon wakil presiden nomor urut 3 Mahfud Md menyerahkan surat pengunduran diri sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam), kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi). 


Dalam jumpa pers di Kemenko Polhukam, Kamis (1/2/2024), Mahfud memberikan pesan khusus untuk penggantinya, yaitu agar tetap dekat dengan wartawan.

Menurut Mahfud, melibatkan wartawan dalam menyelesaikan berbagai persoalan adalah suatu langkah yang efektif. 

Ia mengungkapkan, dengan melibatkan media, persoalan yang sulit ditangani, dapat diselesaikan melalui desakan publik yang disampaikan di berbagai media. 

"Saya selalu gunakan wartawan, kalau ngukur sendiri enggak bisa."

"Maka kalau ada orang nakal, pejabat nakal, sulit saya hadapi sendiri, saya lempar ke wartawan, dilempar ke publik, semua lancar," ujar Mahfud kepada wartawan, Kamis (1/2/2024).

Penggunaan media sebagai alat untuk menyelesaikan masalah kompleks, adalah strategi yang telah diterapkan oleh Mahfud selama menjabat Menko Polhukam. 

Ia menjelaskan, dengan cara ini, masalah yang sulit diatasi secara langsung melalui partisipasi publik.

"Karena kalau macet, tidak bisa saya atasi, saya lempar ke atas biar rakyat keroyok lalu kembali ke saya, bisa saya selesai."

"Itu yang saya lakukan dalam banyak kasus, menyelesaikan banyak masalah di Kemenko Polhukam ini," tambahnya.

Meskipun Mahfud belum mengetahui siapa yang akan menggantikan posisinya, ia menegaskan hubungan yang baik antara Kemenko Polhukam dan wartawan harus tetap terjaga. 

"Saudara harus tetap rajin ke sini, saya belum tahu siapa yang akan jadi pengganti."

"Tapi penting bagi Kemenko Polhukam itu dekat dengan wartawan, seperti yang selama ini selalu saya lakukan," ucap Mahfud.

Pada pertemuan dengan Presiden Jokowi, Mahfud mengungkapkan, pertemuan tersebut berlangsung lebih dari 10 menit. 

Ia menyampaikan, pertemuan tersebut memakan waktu lama, karena ada banyak perbincangan dan diskusi.

Mahfud menyerahkan surat pengunduran diri secara langsung kepada Jokowi.

Dalam konferensi pers di Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis (1/4/2024), Mahfud menjelaskan, ia memiliki kesepakatan dengan Jokowi, pembangunan di Indonesia harus terus berlanjut. 

Meskipun meninggalkan jabatan Menko Polhukam, Mahfud tetap berkomitmen mendukung pembangunan negara. (*)


Terkini

Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
PinNews | in 7 hours
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | in 5 hours
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 2 hours
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | in 37 minutes
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 16 minutes
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | an hour ago
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | 2 hours ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 3 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 3 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 3 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta