Surya Paloh Menghadap Jokowi, Hak Angket Dugaan Kecurangan Pilpres 2024 Diprediksi Bakal Kandas

Oleh Yohanes123Monday, 26th February 2024 | 13:00 WIB
Surya Paloh Menghadap Jokowi, Hak Angket Dugaan Kecurangan Pilpres 2024 Diprediksi Bakal Kandas
Direktur Eksekutif Ethical Politics Hasyibulloh Mulyawan menilai usulan hak angket untuk menyelidiki dugaan kecurangan Pemilu 2024, tak bakal berjalan mulus. Foto: instagram@suryapaloh.id

PINUSI.COM - Direktur Eksekutif Ethical Politics Hasyibulloh Mulyawan menilai, usulan hak angket untuk menyelidiki dugaan kecurangan Pemilu 2024, tak bakal berjalan mulus.


Wacana interpelasi itu bahkan disebutnya berpotensi kandas di tengah jalan. 


Menurut Hasyibulloh, peluang kandasnya hak angket terlihat kentara, setelah Presiden Joko Widodo memanggil Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh ke Istana negara beberapa hari lalu.


Pertemuan kedua tokoh itu, kata dia, merupakan sinyal kuat pembatalan hak angket. 


"Pertemuan itu memberikan sinyalemen adanya upaya membatalkan proses hak angket di DPR," kata Hasyibulloh Mulyawan lewat keterangan tertulis yang diterima PINUSI.COM, Senin (26/2/20225).


NasDem dan sejumlah partai politik pengusung Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN), sebelumnya sempat memberi sinyal dukungan atas hak angket yang digagas capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo itu. 

Namun menurut Hasyibulloh, sinyal dukungan itu secara otomatis terbantahkan dengan pertemuan Jokowi-Surya Paloh.

Dia menyebut NasDem yang merupakan salah satu partai mayoritas di DPR, punya andil besar menentukan jalan tidaknya hak angket tersebut.

Jika NasDem menarik diri, maka kemungkinan besar PKB dan PKS juga bakal mengikutinya.

"Bila Nasdem dan partai lain yang hampir setengah suara mayoritas DPR bisa diamankan oleh presiden, artinya proses pengajuan hak angket otomatis tidak terjadi," ujarnya.

Ada pun partai politik pendukung Ganjar-Mahfud MD yang saat ini berada di Senayan hanya PDIP dan PPP.

Jumlah kursi dari kedua partai ini belum cukup mendorong interpelasi, mereka butuh sokongan partai di luar koalisi, dan harapan satu-satunya adalah pada NasDem, PKB, dan PKS.

Jika ketiga parpol ini tak sudi memberi dukungan, maka hak angket itu sekadar cerita yang tak bisa direalisasikan. 

"PDIP setidaknya butuh setengah lebih kursi di DPR, jadi harus merangkul partai-partai di luar koalisi,” terangnya. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta