Anies Baswedan Janji Turunkan Harga Kebutuhan Pokok pada 100 Hari Pertama Kerja, dan Bangun Transportasi Umum Terintegrasi di Kota Medan

Oleh ariedpSunday, 3rd December 2023 | 19:00 WIB
Anies Baswedan Janji Turunkan Harga Kebutuhan Pokok pada 100 Hari Pertama Kerja, dan Bangun Transportasi Umum Terintegrasi di Kota Medan
Capres nomor urut 1 Anies Baswedan bertemu warga Sumatera Utara. Foto: PINUSI.COM/Arie Prasetyo

PINUSI.COM - Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan melanjutkan kampanyenya di Sumatera Utara, dengan menyampaikan gagasan di depan masyarakat di GOR Pancing, Deli Serdang, Minggu (3/12/2023).

Pada kesempatan tersebut, Anies mengungkapkan dua janji dalam 100 hari kerja pertama pasangan Anies-Muhaimin (AMIN).

Pertama, menekan harga kebutuhan pokok agar stabil dan terjangkau.

“Kita ingin kebutuhan pokok terjangkau itu adalah prioritas utama."

"Bahkan kami merencanakan dalam 100 hari pertama ada tim khusus yang tugasnya adalah untuk menurunkan harga-harga kebutuhan pokok, sehingga langsung rakyat akan merasakan perubahan,” ucap Anies.

Anies bahkan memiliki program khusus untuk Medan, di mana ke depan, Medan akan memiliki transportasi umum terintegrasi layaknya yang dimiliki Jakarta. Apalagi, Medan merupakan salah satu kota besar di Indonesia dan kota terbesar di Sumatera.

“Khusus untuk Kota Medan kita, kota ini dibangun transportasi umum, sehingga warga bisa pergi ke mana saja, dari mana saja dengan mudah dan harga yang terjangkau."

“Seperti di Jakarta, dari mana saja pergi ke mana saja dengan biaya cuma Rp10 ribu, dan itu membuat keluarga-keluarga merasakan penghematan yang luar biasa bagi pengeluarannya."

"Karena banyak ongkos yang harus dikeluarkan ketika mereka menggunakan kendaraan pribadi, tapi dengan kendaraan umum yang difasilitasi oleh negara, maka biaya hidup jadi turun,” bebernya. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta