Jokowi Bilang Menteri Hingga Presiden Boleh Ikut Kampanye dan Memihak, Ketua KPU: Itu Norma di Undang-undang Pemilu

Oleh Prasetio02Friday, 26th January 2024 | 12:00 WIB
Jokowi Bilang Menteri Hingga Presiden Boleh Ikut Kampanye dan Memihak, Ketua KPU: Itu Norma di Undang-undang Pemilu
Tangkap Layar Ketua Umum KPU Hasyim Asy

PINUSI.COM - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asyari menanggapi pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi), yang menyatakan menteri hingga presiden boleh ikut berkampanye dan memihak. 


Hasyim Asyari menyatakan, apa yang disampaikan oleh Presiden sesuai dengan norma yang ada dalam Undang-undang Pemilu.

"Apa yang disampaikan Pak Presiden itu menyatakan norma yang ada di UU Pemilu," ujar Hasyim Asyari kepada wartawan, Kamis (25/1/2024).

Menurut Hasyim, jenis-jenis pejabat negara yang boleh dan tidak boleh ikut berkampanye sudah diatur dengan jelas dalam Undang-undang Pemilu. 

Dia menjelaskan, apa yang dikatakan oleh Jokowi merupakan aturan yang sudah ditetapkan.

"Apa yang disampaikan Pak Presiden itu adalah ketentuan pasal-pasal di Undang-undang Pemilu, itu undang-undang mengatakan itu," tuturnya.

Sebelumnya, Presiden Jokowi mengungkapkan, seorang presiden boleh berkampanye selama proses pemilihan umum (Pemilu) berlangsung. 

Jokowi juga menyebut presiden boleh memihak salah satu pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (Cawapres) tertentu.

"Presiden tuh boleh lho kampanye, Presiden boleh memihak, boleh," kata Jokowi kepada wartawan di Pangkalan TNI AU Halim, Jakarta, Rabu (24/1/2024). 

Namun, ia menegaskan, seorang presiden harus cuti terlebih dahulu selama melakukan kampanye, dan tidak diperbolehkan menggunakan fasilitas negara dalam proses kampanye. (*)


Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta