Diperiksa Lebih dari 5 Jam, Aiman Dicecar 60 Pertanyaan Soal Pernyataan Dugaan Polri Tak Netral pada Pemilu 2024

Oleh Prasetio02Wednesday, 6th December 2023 | 09:00 WIB
Diperiksa Lebih dari 5 Jam, Aiman Dicecar 60 Pertanyaan Soal Pernyataan Dugaan Polri Tak Netral pada Pemilu 2024
Aiman Witjaksono, Juru Bicara Tim Pemenangan Nasional Ganjar-Mahfud, memberikan klarifikasi terkait laporan polisi tentang dugaan tidak netralnya Polri pada Pemilu 2024, di Polda Metro Jaya. Foto: instagram@aimanwitjaksono

PINUSI.COM - Aiman Witjaksono, Juru Bicara Tim Pemenangan Nasional Ganjar-Mahfud, memberikan klarifikasi terkait laporan polisi tentang dugaan tidak netralnya Polri pada Pemilu 2024, di Polda Metro Jaya.


Dalam klarifikasi itu, Aiman mengaku menjawab puluhan pertanyaan selama diperiksa kurang lebih 6 jam, Selasa (5/12/2023).

 

“Tadi sebagian bukti sudah diserahkan ke penyelidik."


"Jadi berita acara klarifikasi sudah saya jawab, ada sekitar 60 pertanyaan, sekitar 5,5 jam."


"Tadi ada istirahat juga untuk ishoma dan kemudian alhamdulillah malam ini selesai,” ujar Aiman kepada wartawan, Selasa (5/12/2023).

 

Meski demikian, dalam pelaksanaan klarifikasi sebanyak 60 pertanyaan itu, Aiman tidak menjelaskan  apa saja pertanyaan yang ditanyakan padanya.

 

Namun, ia mengatakan polisi mengajukan pertanyaan perihal pernyataannya yang berujung laporan.

 

"Ya materi-materinya tentu penyidik ya yang kemudian nanti bisa jelaskan."

 

"Kita berharap demokrasi tetap tumbuh di negeri kita untuk kemudian kita terus kembangkan, jangan sampai tergerus apa lagi runtuh," tuturnya.

 

Diberitakan sebelumnya. polisi mengagendakan kembali pemanggilan terhadap Aiman Witjaksono, Juru Bicara Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, untuk mengklarifikasi adanya 6 laporan polisi kepadanya.

 

Rencananya, klarifikasi yang akan dilakukan Aiman diagendakan di Polda Metro Jaya, Selasa (5/12/2023).

 

“Terhadap Aiman Witjaksono untuk dilakukan klarifikasi yang diagendakan dilakukan pada Hari Selasa 5 Desember 2023 pukul 09.00 WIB,” ujar Dirreskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak, Senin (4/12/2023).

 

Klarifikasi terhadap Aiman itu bakal dilaksanakan di ruang pemeriksaan Subdit Siber Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, berdasarkan surat undangan klarifikasi yang telah diterima di rumah Aiman pada Jumat (1/12/2023) pukul 17.45 WIB.

 

Undangan klarifikasi itu merupakan undangan kedua, setelah sebelumnya diagendakan pada Jumat (1/12/2023) lalu.


“Namun yang bersangkutan tidak hadir memenuhi undangan klarifikasi dari tim penyelidik,” ucapnya. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta