Thomas Lembong Menyesal Pernah Jadi Bagian Pemerintahan Jokowi

Oleh wisnuhasanuddinTuesday, 13th February 2024 | 12:00 WIB
Thomas Lembong Menyesal Pernah Jadi Bagian Pemerintahan Jokowi
Mantan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Thomas Lembong mengaku menyesal menjadi bagian dari pemerintahan Jokowi. Foto: Instagram@tomlembong

PINUSI.COM - Mantan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Thomas Lembong mengaku menyesal menjadi bagian dari pemerintahan Jokowi.

Bukan tanpa alasan, Tom Lembong menyesal karena strategi ekonomi yang sudah dibangun oleh Presiden Jokowi, hampir rata-rata tidak berhasil.

"Semakin mendalami data ekonomi, saya ini benar sedih, prihatin banget."

"Dan saya punya rasa sesal, nyesel yang lumayan besar karena pernah menjadi bagian pemerintah."

"Saat kita menjalankan strategi yang menurut data yang saya lihat, rada-rada tidak berhasil. Kalau mau lebih keras lagi, ya banyak gagal," beber Tom Lembong.

Menurutnya, bentuk kegagalan pemerintah adalah mengatasi kondisi kelas menengah yang sudah hampir 10 tahun tidak mengalami perkembangan signifikan.

Salah satunya pada 2013, di mana puncak penjualan sepeda motor tembus 7,9 juta unit terjual, kemudian angka ini mengalami penurunan dari tahun ke tahun, hingga saat ini hanya terjual 5 juta unit pertahun.

"10 tahun terakhir ini kelas menengah kita tidak berkembang."

"Minimum paling baik itu stagnan, tidak bertambah dan ada potensi cukup besar bahwa kelas menengah kita lalu menciut, karena sekali lagi, bagi saya indikator yang paling tepat ya itu jumlah sepeda motor," paparnya.

Ia juga menuturkan, tidak jauh berbeda dengan data pembelian mobil dan barang elektronik, di mana jumlahnya terus menurun dari tahun ke tahun. Hal ini menjadi gambaran kesejahteraan masyarakat kelas menengah makin terhimpir.

Tom Lembong juga menilai penyebabnya adalah aliran investasi yang hanya fokus pada industri padat modal, bukan padat karya di Indonesia, sehingga membuat 20% hasil investasi yang masuk ke Indonesia dapat dinikmati.

Tom Lembong menjabat Kepala BKPM pada 2016 hingga 2019, sebelumnya ia menjabat Menteri Perdagangan sejak 2015 sampai 2016. (*)




Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta