Produk Air Mineral Terkenal Mengandung Bromat Sebesar 0.8 ppb, Ini Bahayanya Bagi Tubuh

Oleh wisnuhasanuddinSunday, 3rd March 2024 | 14:30 WIB
Produk Air Mineral Terkenal  Mengandung Bromat Sebesar 0.8 ppb, Ini Bahayanya Bagi Tubuh
Cleo, Le Minerale, dan Aqua, baru-baru ini mempublikasikan data uji kandungan bromat di produk mereka melalui laboratorium. Foto Ilustrasi: Google

PINUSI.COM - Belum lama ini ramai isu di media sosial, air mineral merek Aqua memiliki kandungan bromat paling tinggi dibandingkan produk lain seperti Cleo dan Le Minerale.

Cleo, Le Minerale, dan Aqua, baru-baru ini mempublikasikan data uji kandungan bromat di produk mereka melalui laboratorium.

Masing-masing lalu menunjukkan hasilnya, di mana Cleo memiliki bromat sebesar 0.4 ppb, Le Minerale 0.4 pbb, dan Aqua sebesar 0.8 ppb.

Ternyata dari hasil tersebut, merk Aqua memiliki kandungan bromat tertinggi dibandingkan produk lainnya, bahkan disebut-sebut berbahaya bagi tubuh.

Bromat merupakan senyawa kimia yang ada di dalam air, yang dapat menyebabkan kanker jika dikonsumsi dalam jangka panjang.

Jika kandungan bromat lebih dari 10 mikrogram per liter, maka air minum tersebut memiliki sifat karsinogen (zat yang menyebabkan kanker).

Dikuti dari Food and Drug Adminstration (FDA), tingkat kandungan bromat dalam air minum kemasan memang diperbolehkan, namun dengan ukuran 0,01 miligram per liter (mg/I).

Sehingga, tetap ada ketentuan dan regulasi dari Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika ini dalam 21 Kode Peraturan Federan (21 CFR), agar nantinya aman jika disebarluaskan dan dikonsumsi oleh masyarakat.

Meski Aqua memiliki kadar bromat tertinggi dibandingkan produk lainnnya, masih dalam ambang batas aman untuk dikonsumsi.

Air mineral memiliki kandungan baik yang dapat membuat tubuh sehat, yakni Natrium (mineral yang menjaga keseimbangan cairan) dan Magnesium (membantu tubuh mengendalikan energi, gula darah dan tekanan darah). 

Sedangkan bromat dan logam berat seperti Arsen dan Merkuri, berisiko memberikan penyakit bagi tubuh.

Sehingga, perusahaan air mineral atau air minum kemasan diwajibkan memiliki data analisis dari kandungan bromat yang ada di dalam air secara berkala, agar kandungan bromat tetap pada batas aman. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in an hour
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 15 minutes
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 7 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 8 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 43 minutes ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta