Dinas LH DKI Bentuk Satgas Sungai Ciliwung, Tangani Sampah Sepanjang Tahun

Oleh Ditasaputri123Tuesday, 5th March 2024 | 10:30 WIB
Dinas LH DKI Bentuk Satgas Sungai Ciliwung, Tangani Sampah Sepanjang Tahun
Dinas Lingkungan Hidup (DLH) DKI Jakarta melalui Unit Penanganan Sampah Badan Air (UPS BA), membentuk Satuan Tugas (Satgas) Khusus Segmen Sungai Ciliwung. Foto: Pemprov DKI Jakarta

PINUSI.COM - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) DKI Jakarta melalui Unit Penanganan Sampah Badan Air (UPS BA), membentuk Satuan Tugas (Satgas) Khusus Segmen Sungai Ciliwung.


Satgas ini dibentuk untuk menangani sampah di Sungai Ciliwung, tidak hanya saat musim hujan ketika potensi banjir meningkat, namun dilakukan sepanjang tahun.


Kepala Dinas Lingkungan DKI Jakarta Asep Kuswanto mengatakan, pembentukan Satgas ini akan memperkuat DLH DKI Jakarta dalam mengatasi timbulan sampah yang terjadi di Sungai Ciliwung.


“Dengan kombinasi Satgas Ciliwung dan Saringan Sampah TB Simatupang, kami optimis dapat mengendalikan timbulan sampah di Sungai Ciliwung dan meminimalisasi potensi banjir akibat sampah,” ucapnya, Senin (4/3/2024).


Asep menjelaskan, Satgas Ciliwung akan bertugas memantau dan membersihkan sampah di sepanjang Sungai Ciliwung secara berkesinambungan. 


Hal ini diharapkan dapat membantu mengurangi volume sampah yang terbawa aliran sungai dan berpotensi menyebabkan banjir.


Ia pun berharap Sungai Ciliwung selalu dijaga bersama oleh semua pihak. 


“Kami berharap dengan sinergi semua pihak, termasuk masyarakat, Sungai Ciliwung dapat menjadi sungai yang bersih dan bebas dari sampah, dan risiko banjir bisa diminimalkan,” harap Asep.


Pembentukan Satgas Ciliwung ini diawali dengan pengukuhan oleh Kepala UPS BA DLH DKI Jakarta Dadang Cahya Rusdiana di Inlet Sodetan Ciliwung, Bidara Cina, Jakarta Timur, Senin (4/3/2024). 


Dadang menjelaskan, satgas ini beranggotakan 140 orang yang berasal dari berbagai Satuan Pelaksana (Satlak) UPS BA Kecamatan yang dilintasi Sungai Ciliwung.


Mereka akan bertugas memantau dan membersihkan sampah di sepanjang sungai secara berkesinambungan.


“Satgas Ciliwung ini dibagi menjadi 5 segmen yang dimulai dari hulu Ciliwung di Jakarta, yaitu di segmen 1 mulai dari Menko UI hingga Saringan Sampah TB Simatupang, segmen 2 mulai dari TB Simatupang hingga Sodetan Ciliwung, segmen 3 mulai dari Sodetan Ciliwung  hingga Pintu Air Manggarai, segmen 4 mulai dari Pintu Air Manggarai hingga Muara, dan segmen 5 di sepanjang Sungai Ciliwung lama,” beber Dadang.


Dadang menambahkan, Satgas Ciliwung akan dilengkapi peralatan yang memadai, seperti perahu karet, jaring sampah, alat angkut sampah, hingga alat keamanan bagi para petugas.


“Pembentukan Satgas Ciliwung ini merupakan upaya serius UPS Badan Air agar Sungai Ciliwung bebas dari sampah,” terang Dadang. (*)

Terkini

Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 5 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 6 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 6 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 6 hours ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 6 hours ago
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | 7 hours ago
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 12 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 12 hours ago
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | 13 hours ago
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | Wednesday, 18th September 2024 | 20:31 WIB