Tiket Bus Mahal, Warga Kampung Muka Jakarta Utara Mudik Naik Bajaj

Oleh Yohannes123Monday, 8th April 2024 | 20:30 WIB
Tiket Bus Mahal, Warga Kampung Muka Jakarta Utara Mudik Naik Bajaj
Warga Ancol mudik menggunakan bajaj di momen Idulfitri 1445 Hijriah. Foto: PINUSI.COM/Yohannes

PINUSI.COM - Dalam upaya mengirit biaya perjalanan menuju kampung halaman saat momen Idufitri, warga Kampung Muka, RW 04 Kelurahan Ancol, Pademangan, Jakarta Utara, memilih moda transportasi bajaj untuk pulang kampung. 

Berdasarkan pantauan di lokasi, sejumlah warga Kampung Muka yang mayoritas berprofesi sebagai sopir bajaj, tengah melakukan persiapan pulang kampung di Pemalang, Jawa Tengah.

Satu per satu barang bawaan dimasukkan ke sela-sela bagian dalam kursi bajaj.

Khudori (43), pemilik bajaj mengatakan dirinya bersama dua rekannya pulang ke Kecamatan Petarukan, Pemalang, Jawa Tengah menggunakan bajaj, sudah menjadi tradisi tahunan para sopir bajaj di Kampung Muka.

Selain menghemat ongkos, bajaj lebih irit dibanding moda transportasi lainnya. 

"Naik bajaj lebih irit."

"Irit biaya buat ongkos pulangnya."

"Kalau naik bus kan lebih mahal."

"Kami tujuan ke Pemalang, Petarukan, bareng saudara dan teman-teman, tiga orang," ungkap Khudori di lokasi, Sabtu malam.

Khudori menjelaskan, pada umumnya, ongkos ke Pemalang menggunakan bus bisa mencapai Rp300.000 sekali berangkat.

Hal inilah yang cukup memberatkan para sopir bajaj, terutama ketika selama berada di Jakarta, pendapatan dari menarik bajaj masih jauh dari kata cukup.

Sedangkan dengan naik bajaj, Khudori bersama kedua rekannya hanya perlu patungan Rp100.000 per orang untuk kebutuhan bahan bakar dan makanan selama perjalanan.

Dengan harga tersebut, Khudori dan rekannya bisa menghemat biaya. 

"Kami sekali jalan ngabisin uang hanya Rp 300.000, itu sudah ramai-ramai patungan."

"Kalau naik bus satu orang berangkatnya saja Rp300.000."

"Naik bus keberatan kalau saya sebagai sopir bajaj, karena pendapatan lagi menurun banget, kalah sama ojek online," bebernya. 

Pada momen Idulfitri 1445 Hijriah ini, ada sekitar 30 sopir bajaj warga Kampung Muka Ancol yang berangkat mudik menggunakan bajaj.

Mereka akan menempuh perjalanan 10 jam melewati jalur Pantai Utara, hingga sampai ke tujuan di Pemalang, Jawa Tengah. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta