Sekjen PDIP: KPU Pura-pura Enggak Tahu IP Address Sirekap Dipindahkan, Ada Pertarungan Antara Amerika dan Cina

Oleh Yohanes123Sunday, 10th March 2024 | 15:00 WIB
Sekjen PDIP: KPU Pura-pura Enggak Tahu  IP Address Sirekap Dipindahkan, Ada Pertarungan Antara Amerika dan Cina
Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto mengeklaim ada kekuatan besar di belakang KPU, yang diam-diam bekerja memenangkan pasangan calon presiden dan wakil presiden tertentu. Foto: PINUSI.COM

PINUSI.COM - Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto mengeklaim ada kekuatan besar di belakang Komisi Pemilihan Umum (KPU), yang diam-diam bekerja memenangkan pasangan calon presiden dan wakil presiden tertentu. 

Menurut Hasto, kekuatan itu pula yang sengaja mengunci perolehan suara pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD, sehingga perolehan suara paslon nomor urut 3 itu hanya mentok di 16 persen. 

“Bahkan KPU sendiri kan pura-pura enggak tahu ketika IP Address-nya (Sirekap) dipindahkan."

"Mereka menyangkal, baru setelah ada bukti mengakui,” ucap Hasto kepada wartawan, Minggu (10/3/2024). 

Hasto juga menyoroti keterlibatan perusahaan asing  seperti Alibaba dalam pengelolaan data penting terkait kepemiluan.

Hasto bilang, kehadiran perusahaan swasta asing itu mengindikasikan pemilu kali ini ikut diintervensi pihak asing.

"Ada kepentingan geopolitik dan pertarungan antara Amerika dan Cina, sehingga ini sudah tidak benar semuanya, cara-cara berpolitik kita sudah mereduksi kedaulatan kita sebagai bangsa," ujarnya.

Hasto menegaskan, pihaknya punya bukti kuat atas berbagai kecurangan Pemilu 2024, perolehan suara Ganjar-Mahfud sengaja dikunci di kisaran 16 hingga 17 persen saja dengan mengutak-atik sistem Sirekap. 

“Jadi, ada kekuatan besar di mana oknum-oknum dari KPU itu jadi subordinat dari kekuatan besar ini."

"Maka mereka membantah, kita ada bukti-buktinya, program itu diubah, maka Ganjar-Mahfud di-lock 17 persen,” beber Hasto. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in an hour
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 18 minutes
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 5 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 5 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 41 minutes ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta