Camat Pademangan Ajak Petugas PPSU Ancol yang Mogok Kerja Kembali Beraktivitas

Oleh Prasetio02Tuesday, 20th February 2024 | 15:00 WIB
Camat Pademangan Ajak Petugas PPSU Ancol yang Mogok Kerja Kembali Beraktivitas
Camat Pademangan Didit Mulyadi mengumpulkan sekitar 60 petugas PPSU Kelurahan Ancol, untuk membahas masalah mogok kerja. FOTO: PINUSI.COM/Dita Saputri

PINUSI.COM - Camat Pademangan Didit Mulyadi mengumpulkan sekitar 60 petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Ancol, untuk membahas masalah mogok kerja. 


Didit meminta para anggota PPSU kembali bekerja, dan dalam pertemuan tersebut, sekitar 19 petugas PPSU sepakat melanjutkan pekerjaan.


"Kami tadi kumpulkan ada sekitar 60 petugas PPSU."


"Di awal pertemuan, kami sepakat untuk menyelesaikan masalah ini dan bekerja kembali esok hari (hari ini)."


"Ada kesalahpahaman pengertian saja antara lurah dan PPSU ini."


"Tapi saya akan memanggil lurah besok untuk meminta keterangannya," kata Didit Mulyadi lewat keterangan tertulis, Selasa (20/2/2024).


Didit Mulyadi menyatakan, para petugas PPSU yang bertahan di akhir pertemuan, memahami dalam sebuah organisasi terdapat perbedaan karakter dalam setiap kepemimpinan. 


Mereka sepakat untuk kembali bekerja, dan Didit Mulyadi menegaskan tidak bisa menyalahkan Lurah dan Sekretaris Lurah Ancol sepenuhnya dalam permasalahan tersebut.


Sebelumnya, sejumlah petugas PPSU Kelurahan Ancol di Jakarta Utara melakukan mogok kerja, sebagai protes terhadap penghinaan yang diduga dilakukan oleh Lurah dan Sekretaris Lurah Ancol. 


Para petugas PPSU menuntut ketegasan, keadilan, dan permintaan maaf dari Lurah Ancol karena sering kali menghina mereka, terutama terkait dengan kata-kata yang merendahkan. (*)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 6 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 5 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 4 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 3 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 2 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 2 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta