Kandang Banteng Diobok-obok Jokowi, PDIP Dinilai Harus Jadi Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Oleh Yohanes123Wednesday, 21st February 2024 | 09:00 WIB
Kandang Banteng Diobok-obok Jokowi, PDIP Dinilai Harus Jadi Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran
Lili Romli, pakar politik dari BRIN, menilai PDIP pantas menempatkan diri sebagai oposisi, jika Pilpres 2024 dimenangkan pasangan Prabowo-Gibran. Foto: PINUSI.COM

PINUSI.COM - Lili Romli, pakar politik dari Badan Research dan Inovasi Nasional (BRIN), menilai PDIP pantas menempatkan diri sebagai oposisi, jika Pilpres 2024 dimenangkan pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. 


Menurut Lili, ada sejumlah alasan yang  membuat PDIP pantas menempatkan diri di luar pemerintahan.


Alasan pertama adalah soal manuver politik Presiden Joko Widodo yang dinilai sebagai biang kerok kekalahan capres/cawapres yang diusung PDIP, Ganjar Pranowo-Mahfud MD. 
 
“Pilpres 2024 ini menyisakan kekecewaan karena Jokowi sebagai kader PDIP yang semula mendukung Ganjar, berubah memenangkan Prabowo,” Kata Lili ketika dikonfirmasi, Selasa (20/2/2024).


Manuver politik Jokowi yang membelot mendukung Prabowo-Gibran, lanjut Lili, membuat Ganjar-Mahfud takluk di sejumlah tempat yang selama ini dikenal sebagai basis massa PDIP alias kandang Banteng. 


“Basis suara PDIP di Jateng dan Bali diobok-obok oleh Jokowi, sehingga Ganjar kalah telak, meski basis suara PDIP tetap solid,” ujarnya. 


Menurut Lili, PDIP jarang bergabung dengan pemerintah ketika kalah dalam kontestasi politik.


Untuk itu, kata dia, PDIP harus kembali mengambil posisi sebagai oposisi, sebagaimana yang dilakukan saat mereka takluk oleh Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pada Pilpres 2004 dan 2009. 


“Jika melihat rekam jejak sebelumnya, saat kalah dalam pilpres melawan SBY selama dua kali, PDIP mengambil posisi sebagai oposisi,” ulasnya. (*)

Terkini

Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 3 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 3 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 3 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 3 hours ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 4 hours ago
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | 4 hours ago
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 9 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 9 hours ago
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | 10 hours ago
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | Wednesday, 18th September 2024 | 20:31 WIB