Soal Peluang PPP Gabung Koalisi Prabowo-Gibran, Sekjen Partai Gerindra: Mudah-mudahan

Oleh ariedpTuesday, 16th April 2024 | 10:00 WIB
Soal Peluang PPP Gabung Koalisi Prabowo-Gibran, Sekjen Partai Gerindra: Mudah-mudahan
Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani di acara halalbihalal Partai Golkar. Foto: PINUSI.COM/Arie Prasetyo

PINUSI.COM - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani mengungkapkan, peluang Partai Persatuan Pembangunan (PPP) masuk dalam koalisi partai politik pengusung Prabowo-Gibran.

"Mudah-mudahan," kata Muzani usai menghadiri acara halalbihalal DPP Partai Golkar di Jakarta, Senin (15/4/2024).

Acara tersebut dihadiri Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhammad Mardiono, ditemani Sekjen PPP Arwani Thomafi.

PPP merupakan partai pengusung pasangan Ganjar-Mahfud MD pada Pilpres 2024.

"Acara halalbihalal harus memperkuat silaturahmi dan memperkuat persaudaraan," ujarnya

Menurut Muzani, kehadiran Mardiono merupakan bagian dari Koalisi Indonesia Bersatu (KIB), seperti yang disampaikan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.

Sebelumnya, Airlangga menyatakan acara halalbihalal DPP Golkar, merupakan momentum rekonsiliasi partai politik usai Pemilu 2024.

"Momentum ini juga rekonsiliasi bagi partai-partai politik, terutama bagi partai yang mendukung Prabowo dan Gibran."

"Bagi yang belum, ya kita terbuka," tutur Airlangga

Lanjut Airlangga, PPP merupakan parpol yang pernah membangun Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) bersama Golkar dan PAN.

"Ini alasannya Pak Mardiono hadir."

"Karena kita sudah dua tahun bersama, hanya ujungnya aja berpisah sedikit."

"Tetapi sesudah 14 Februari, janji semua bergabung kembali," ucap Airlangga. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in an hour
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | a minute ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 23 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 24 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | an hour ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta