PKS Siapkan Sohibul Iman, Mardani Ali Sera, Hingga Khoirudin Jadi Calon Gubernur Jakarta

Oleh Ditasaputri123Thursday, 18th April 2024 | 11:00 WIB
PKS Siapkan Sohibul Iman, Mardani Ali Sera, Hingga Khoirudin Jadi Calon Gubernur Jakarta
PKS siapkan tiga kadernya sebagai calon gubernur di Pilkada Jakarta 2024. Foto: Istimewa

PINUSI.COM - Tiga tokoh disiapkan Partai Keadilan Sejahtera (PKS), sebagai kandidat calon gubernur di Pilkada Jakarta 2024.


Ketiga nama itu ialah eks Presiden PKS Sohibul Iman, politikus senior Mardani Ali Sera, serta Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Khoirudin.


“Secara resmi belum, kalau resmi kan harusnya keluar dari DPP nanti ya."


"Tapi secara usulan, dari DKI dan DPP itu sudah ada masukan,” ucap Sekretaris DPW PKS DKI Jakarta Abdul Aziz saat dikonfirmasi, Rabu (17/4/2024).


Abdul Aziz menyebut, ada beberapa tahapan yang akan dilakukan, sebelum nantinya PKS menentukan siapa sosok yang akan diusung di Pilkada Jakarta 2024.


Ketiga nama ini pun bakal dibahas dalam rapat internal PKS terkait pilkada serentak, yang akan dilaksanakan akhir tahun nanti.


“DPP enggak akan sembarangan memutuskan, ada mekanismenya."


"Seperti melihat track record dan seterusnya,” ujarnya.


PKS juga akan membahas soal sosok yang akan diusung, bersama partai koalisinya di Pilkada Jakarta.


PKS sebelumnya telah sepakat melanjutkan koalisi dengan PKB dan NasDem di Jakarta.


“Jadi kami harus duduk bareng partai-partai koalisi yang ingin mengusung."


"Nah, nanti dibahas nih siapa calonnya,” tuturnya. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta