Besok Geruduk Gedung MK, 100 Ribu Pendukung Prabowo-Gibran Kompak Ajukan Diri Jadi Amicus Curiae

Oleh Yohanes123Thursday, 18th April 2024 | 12:30 WIB
Besok Geruduk Gedung MK, 100 Ribu Pendukung  Prabowo-Gibran Kompak Ajukan Diri Jadi Amicus Curiae
Sebanyak 100 ribu pendukung pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka bakal menggelar aksi damai di depan Gedung Mahkamah Konstitusi (MK) di Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (19/4/2024) besok. Foto: TKN

PINUSI.COM - Sebanyak 100 ribu pendukung pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka bakal menggelar aksi damai di depan Gedung Mahkamah Konstitusi (MK) di Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (19/4/2024) besok. 


Aksi damai itu sebagai respons atas berbagai tudingan kecurangan Pemilu 2024, dan tudingan politisasi bantuan sosial (bansos) yang dikemukakan dua rival Prabowo-Gibran, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD. 


"Kami mendengar informasi terkait adanya aksi massa damai yang diperkirakan dihadiri oleh kurang lebih 100 ribu orang pendukung dan pemilih pasangan Prabowo-Gibran, yang dipusatkan di depan kantor Mahkamah Konstitusi," kata Haris Rusly Moti, Komandan TKN Prabowo-Gibran, kepada wartawan, Kamis (18/4/2024). 


Dalam aksi damai itu, lanjut Moti, ratusan ribu pendukung pasangan presiden dan wakil presiden terpilih itu juga bakal mengajukan diri sebagai amicus curiae atau sahabat pengadilan, atas perkara Perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU). 


Hal ini dilakukan untuk merespons tindakan Ketua Umum PDIP Megawati Sukarnoputri, yang sebelumnya sudah mengajukan diri sebagai sahabat pengadilan dalam perkara yang sama. 


“Dan pemilih Prabowo Gibran yang akan mengajukan amicus curiae," ujarnya. 

Moti menegaskan, aksi damai para pendukung Prabowo-Gibran adalah puncak dari kekesalan mereka atas tudingan miring dari rival Prabowo-Gibran.


Mereka yang dongkol dengan tudingan itu memilih aksi damai, lantaran merasa suara mereka yang memilih Prabowo-Gibran di Pilpres 2024  seperti tak dihargai. 


"Aksi ini merespon berbagai tuduhan, penghinaan dan pelecehan kepada pemilih pasangan Prabowo-Gibran, seakan-akan 96,2 juta orang melaksanakan hak pilihnya untuk memilih pasangan Prabowo-Gibran karena disuap dengan bantuan sosial," ucapnya.


Moti mengatakan, pihaknya tidak bisa menghentikan aksi ratusan ribu relawan Prabowo-Gibran yang sudah kadung kesal itu.


Dia hanya berpesan kepada para demonstran supaya waspada dalam menggelar aksi tersebut.


Dia juga meminta agar mereka tak anarkis dan mengganggu ketertiban umum. 

"Kami mengimbau pendukung dan pemilih pasangan Prabowo Gibran, agar dalam melaksanakan aksi massa menyampaikan aspirasi dapat dijalankan dengan tertib dan damai, serta mewaspadai adanya penyusupan yang bertujuan membenturkan secara horisontal," paparnya. (*)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 6 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 5 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 4 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 3 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 2 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 2 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta