Tri Rismaharini, Ahok, Hingga Andika Perkasa Masuk Masuk Radar Cagub Jakarta dari PDIP

Oleh Ditasaputri123Friday, 26th April 2024 | 20:30 WIB
Tri Rismaharini, Ahok, Hingga Andika Perkasa Masuk Masuk Radar Cagub Jakarta dari PDIP
PDIP melakukan penjaringan calon gubernur (cagub) untuk Pilkada Jakarta 2024. Foto: www.pdiperjuangan.id

PINUSI.COM - PDIP melakukan penjaringan calon gubernur (cagub) untuk Pilkada Jakarta 2024.


Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDIP Jakarta Pantas Nainggolan menyebut, penjaringan dilakukan kepada kader-kader terbaik partai moncong putih tersebut.


“Ini kami masih dalam proses penjaringan, tetapi dalam konteks sumber daya ya PDIP cukup banyak,” ucap Pantas di Grand Cempaka, Bogor, Jawa Barat, Jumat (26/4/2024).


Ia pun menyebut sejumlah nama, seperti Menteri Sosial Tri Rismaharini, Menteri PAN-RB Azwar Anas, Menteri PUPR Basuki Hadi Muljono, eks Panglima TNI Andika Perkasa, hingga Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi.


“Ya bisa saja seperti Risma. Bisa saja ketua DPRD (Pras), kami banyak potensi. Termasuk juga misalnya Azwar Anas,” ungkapnya.


Selain ketiga nama tersebut, Pantas juga menyebut ada beberapa tokoh besar lainnya yang masuk radar PDIP.


“Pak Basuki juga, termasuk juga Pak Andika (Perkasa),” lanjutnya.


Saat disinggung tentang nama Eks Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama, Pantas menuturkan kemungkinan untuk mengusung Ahok tetap ada.


Namun, mereka juga perlu mempertimbangkan banyak hal.


“Dia kader-kader kami juga, tetapi kan dalam mengambil keputusan pasti kami mempertimbangkan banyak hal,” ucapnya. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta