Pemprov Jawa Tengah Gerak Cepat Bantu Korban Banjir Bandang di Desa Wangandowo Pekalongan

Oleh avitriFriday, 15th March 2024 | 16:30 WIB
Pemprov Jawa Tengah Gerak Cepat Bantu Korban Banjir Bandang di Desa Wangandowo Pekalongan
Pj Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana menunjukkan dukungan langsung kepada korban banjir bandang di Desa Wangandowo, Kecamatan Bojong, Kabupaten Pekalongan. Foto: Google

PINUSI.COM - Pemprov Jawa Tengah mengalokasikan dana sebesar Rp160.804.000, untuk membantu korban terdampak banjir bandang di Desa Wangandowo, Kecamatan Bojong, Kabupaten Pekalongan.

Item bantuan yang disalurkan meliputi kebutuhan dasar seperti makanan, selimut, kebutuhan pokok, pakaian untuk anak dan dewasa, kornet, hingga beras.

Selama kunjungan ke lokasi terdampak banjir dan pengungsian pada Kamis (14/03/2024) malam, Penjabat Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana, menyalurkan langsung bantuan kepada para korban.

Banjir bandang ini yang merenggut nyawa dua orang ini, disebabkan oleh hujan lebat yang terjadi selama dua hari berturut-turut pada 12 dan 13 Maret 2024.

Nana menjelaskan, hujan deras itu mengakibatkan dugaan kegagalan kolam retensi di salah satu pabrik sepatu setempat, yang tidak mampu menampung volume air yang meluap.

Akibatnya, air mengalir ke area permukiman, mengakibatkan dua rumah terbawa arus, 20 rumah mengalami kerusakan serius, dan 50 lainnya rusak ringan.

Sebuah bangunan taman kanak-kanak, dua musala, dan jembatan, juga terkena dampak dan rusak akibat banjir.

"Ada dua korban meninggal merupakan anak dan ibunya."

"Mereka hanyut karena tiba-tiba banjir bandang langsung ke rumah dan langsung besar," ucap Nana, yang juga sempat memberikan dukungan kepada keluarga korban, Wasturi, di tempat pengungsian.

Pasca-bencana, koordinasi antara Pemprov Jateng, Pemerintah Kabupaten Pekalongan, TNI, Polri, dan lembaga terkait lainnya, berfokus pada evakuasi dan penanganan korban banjir.

Mereka yang terdampak langsung diungsikan, dengan tambahan fasilitas posko kesehatan dan dapur umum untuk memenuhi kebutuhan pengungsi.

"Saat ini, ada sekitar 85 orang pengungsi yang masih kami bantu di sini."

"Beberapa sudah mulai kembali ke rumah masing-masing untuk melakukan pembersihan," ucap Nana.

Proses investigasi dan penyelesaian terkait kejadian jebolnya tanggul kolam retensi masih berlangsung.

Pemkab Pekalongan telah mengambil langkah untuk mempertemukan pihak perusahaan dengan para korban banjir.

"Dari perusahaan sepatu akan membiayai seluruh kerugian yang ada di masyarakat. Seluruh kerugian akan diganti oleh perusahaan tersebut,” terang Nana. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in an hour
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 28 minutes
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 18 minutes ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 41 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 41 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | an hour ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | 2 hours ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta