Polres Metro Jakarta Pusat Ungkap Tiga Kasus Kriminal, Salah Satunya Pencurian Ban Mobil

Oleh GabriellaTuesday, 21st May 2024 | 20:30 WIB
Polres Metro Jakarta Pusat Ungkap Tiga Kasus Kriminal, Salah Satunya Pencurian Ban Mobil
Jajaran Polres Metro Jakarta berhasil tangkap para pelaku kriminal.  Foto: PINUSI.COM/Gabriella

PINUSI.COM - Memasuki minggu ke-3 Mei 2024, aparat Polres Metro Jakarta Pusat kembali mengungkap tiga kasus kejahatan, termasuk kasus pencurian ban mobil yang sempat viral di dunia maya.

Pengungkapan kasus kriminal terbaru yang dilakukan oleh jajaran Polres Metro Jakarta Pusat , adalah perkara curas dengan pengeroyokan, memiliki senjata tajam tanpa izin, dan pencurian berat.

"Perkara pertama yaitu pencurian yang disertai pengeroyokan yang dilakukan oleh kedua tersangka AS (34) dan CAD (28)."

"Di mana tersangka mengorder korban, karena merasa tidak puas, tersangka merencanakan mencuri HP serta uang korban di salah satu apartement di wilayah Kemayoran."

"Kedua tersangka ini dikenakan pasal 365 KUHP dan pasal 170 KUHP dengan hukuman penjara 9 tahun," kata Wakapolres Metro Jakarta Pusat AKBP Anton Elfrino Tristanto di Jakarta, Selasa (21/05/2024).

Kasus kedua adalah pencurian pemberatan yang sempat viral di media sosial, yakni pencurian ban mobil yang dilakukan dua tersangka, di salah satu pusat pembelanjaan di wilayah Kemayoran.

"Kita berkolaborasi dengan Polres Jakarta Utara untuk menangkap kedua pelaku, AMP (25) dan SH (47)."

"Karena selain melakukan pencurian di Cempaka Mas Jakarta Pusat, pelaku ini juga melakukan hal yang sama di wilayah Jakarta Utara."

"Untuk kedua tersangka pencurian ban mobil dikenakan pasal 363 ayat 1 ke-5 KUHP dengan hukuman paling lama 7 tahun penjara," beber Anton.

Kasus ketiga adalah penangkapan dua tersangka, AA (21) dan S (23), yang memiliki senjata tajam.

"Barang buktinya berupa 2 bilah celurit tanpa dilengkapi izin yang sah."

"Mereka dikenakan Pasal 2 Ayat 1 UU Darurat Nomor 12 Tahun 1951," tuturnya. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta