Prabowo Subianto: Jokowi Menyiapkan Saya Sangat Teliti untuk Menang

Oleh Yohanes123Monday, 29th April 2024 | 09:30 WIB
Prabowo Subianto: Jokowi Menyiapkan Saya Sangat Teliti untuk Menang
Prabowo Subianto mengaku Presiden Joko Widodo berjasa besar dalam memenangkan dirinya pada Pilpres 2024. Foto: Instagram@prabowo

PINUSI.COM - Presiden terpilih Prabowo Subianto mengaku Presiden Joko Widodo berjasa besar dalam memenangkan dirinya pada Pilpres 2024.

Dia mengatakan, Jokowi sudah menyiiapkan dirinya jauh-jauh hari agar dapat memenangkan kontestasi tersebut. 

"Saya sampaikan di sini, betapa besar Pak Jokowi menyiapkan saya (untuk menang),” kata Prabowo di Kantor PBNU, Minggu (28/4/2024). 

Prabowo mengakui keterlibatan Jokowi dalam kemenangan dirinya memang sudah dipersiapkan secara matang.

Jokowi, kata dia, bahkan telah menyiapkan hal itu dengan sangat teliti. 

“Beliau seorang yang boleh saya katakan sangat teliti, mungkin karena itu saya kalah dua kali sama beliau," ujarnya. 

Menteri Pertahanan itu pun mengaku banyak belajar dari Jokowi, setelah dirinya dua kali  beruntun dikalahkan Jokowi pada pilpres sebelumnya.

Karenanya, begitu mendapat tawaran untuk bergabung ke pemerintahan Jokowi, dirinya tak mau berpikir panjang. 

"Tapi saya juga tidak kalah akal, kalau dua kali kalah lebih baik kita belajar dari orang yang menang."

"Tapi sampai sekarang pun beliau memperhatikan, dan saya merasa saya disiapkan benar-benar," ungkapnya.

Prabowo mengaku kedekatannya dengan Jokowi juga semakin intim setelah Pilpres 2024.

Dirinya kerap mendapat arahan Jokowi untuk bertemu berbagai pemimpin dunia. 

"Kemarin-kemarin saya masih dipanggil Menhan (oleh Jokowi), sekarang sudah lebih akrab."

"Jadi 'Mas Bowo harus berangkat ke sini, bertemu ini', jadi beliau yang (mengarahkan).”  

“Saya 'siap pak'. Saya ke Tiongkok atas petunjuk beliau, saya ke Jepang. Sekarang saya diperintah ke Timur Tengah, sangat penting," bebernya.(*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta