Pengasuh Anak di Cilincing Diduga Bawa Kabur Dua Bocah Laki-laki, Orang Tua Menangis Kebingungan

Oleh Yohannes123Monday, 29th April 2024 | 15:30 WIB
Pengasuh Anak di Cilincing Diduga Bawa Kabur Dua Bocah Laki-laki, Orang Tua Menangis Kebingungan
Mahmudah (40), ibunda dari dua anak laki-laki yang dibawa kabur pengasuhnya di Jakarta Utara.

PINUSI.COM - Dua bocah berinisial SYP (6) dan EMP (3), warga Semper Barat, Cilincing, Jakarta Utara diduga dibawa kabur oleh pengasuhnya bernama Nuraini, sejak Sabtu (27/4/2024) pagi.

Akibat dugaan penculikan ini, orang tua kedua bocah itu menangis kebingungan mencari anaknya. 

Mahmudah (40), ibu korban, mengatakan peristiwa dugaan penculikan ini terjadi pada Sabtu pagi, ketika yang bersangkutan baru bangun tidur dan mendapati kedua buah hatinya tak ada di rumah.

Ia pun  menganggap anak-anaknya itu hanya pergi main.

"Pokoknya pagi-pagi itu sudah enggak ada suaranya aja, saya pikir anak saya cuma main."

"Saya tungguin, waktunya makan siang dia enggak pulang."

"Saya pikir mungkin sore dia pulang, dia butuh mandi, butuh makan," kata Mahmudah saat dikonfirmasi, Senin (29/4/2024).

Namun, setelah ditunggu hingga malam hari tak kunjung pulang, Mahmudah makin panik dan mulai mencari kedua putranya itu.

Nyatanya, pengasuh kedua anak tersebut, yakni Nuraini, juga tak ada di rumah sejak SYP dan EMP hilang.

"Malam pun saya masih berpikiran, oh iya mungkin besok dia pulang, karena laper."

"Sampai sekarang enggak ada kabarnya," ungkap Mahmudah. 

Mahmudah makin yakin anaknya dibawa kabur sang pengasuh, ketika ada tetangganya yang melihat keberadaan mereka di sekitara wilayah Koja, Jakarta Utara.

"Dibawa sama pengasuhnya, ke mana saya enggak tahu, cuma kemarin ada yang lihat sore-sore, mau magrib dia jalan dari waduk yang di Pasar Ular. Jalan kaki turun dari angkot," bebernya.

Pengasuh dua anak Mahmudah baru bekerja di rumahnya sekitar sepekan belakangan.

Menurut Mahmudah, selama ini Nuraini tak ada masalah dengan dirinya. Namun, di malam sebelum dua anaknya hilang, Mahmudah melihat gelagat aneh dari sang pengasuh.

"Malam sebelum kejadian, dia minta uang buat beli rokok, emang masih ada warung buka jam 2, saya kasih uang, dia sudah gelisah mondar-mandir keluar rumah," terangnya.

Mahmudah pun berencana melapor kepada polisi. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in an hour
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 31 minutes
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 15 minutes ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 38 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 38 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | an hour ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta