Jokowi Tak Termasuk, Ini Pihak-pihak yang Diundang ke Rakernas PDIP

Oleh ariedpThursday, 23rd May 2024 | 13:00 WIB
Jokowi Tak Termasuk, Ini Pihak-pihak yang Diundang ke Rakernas PDIP
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto saat konferensi pers persiapan Rakernas ke-V PDIP, di Jakarta. Foto: PINUSI.COM/Arie Prasetyo

PINUSI.COM - Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan, rapat kerja nasional (rakernas) ke-V pada 24-26 Mei 2024 di Jakarta, pihaknya  hanya mengundang tokoh yang memiliki semangat menegakkan demokrasi hukum.

Hal itu ia sampaikan saat menanggapi pertanyaan awak media, terkait kabar Presiden Joko Widodo (Jokowi) tak diundang dalam rakernas tersebut.

"Tentu yang diundang adalah mereka-mereka yang memiliki spirit di dalam menegakkan demokrasi hukum, menegakkan negara hukum, menegakkan demokrasi yang berkedaulatan rakyat,” jelasnya, dalam konferensi pers, di Gedung DPP PDIP, Jakarta, Rabu (22/5/2024).

Hasto juga menjelaskan Rakernas ke-V diadakan dalam momentum semangat reformasi melawan sisi gelap kekuasaan.

Ia mengatakan, publik telah mengingat Pemilu 2024 sebagai pemilu yang paling brutal.

"Dan itu terekam kuat dalam memori publik, terekam kuat dari apa yang disuarakan oleh para tokoh-tokoh civil society, para guru besar, para ahli hukum, dan para seniman bahkan budayawan."

"Yang menyimpulkan Pemilu 2024 merupakan pemilu yang paling brutal dalam sejarah demokrasi Indonesia," tutur Hasto.

Hasto pun turut menyinggung sengketa Pilpres 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK).

Ketika itu, tiga hakim MK menyatakan pendapat berbeda alias dissenting opinion.

Dari peristiwa itu, PDIP memutuskan undangan Rakernas ke-V ditujukan untuk pihak-pihak yang memiliki semangat dalam menjaga hukum

PDIP, lanjut Hasto, adalah parpol dengan sejarah panjang. PDIP, katanya, pernah menjadi korban pemerintahan otoriter.

“Tetapi juga memiliki legacy di dalam memperjuangkan demokrasi yang berkejauhan dengan rakyat."

"Itulah yang akan diundang oleh PDIP di dalam rapat kerja nasional yang kelima," paparnya. (*)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 6 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 5 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 4 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 3 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 2 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 2 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta