Ketua Umum PPP Kecewa MK Tak Komprehensif Periksa Gugatan

Oleh ariedpThursday, 23rd May 2024 | 18:00 WIB
Ketua Umum PPP Kecewa MK Tak Komprehensif Periksa Gugatan
Plt Ketua Umum PPP Mardiono menilai MK tidak komprehensif dalam memeriksa gugatan hasil pemilu (PHPU) Pileg 2024. Foto: PINUSI.COM/Arie Prasetyo

PINUSI.COM - Pelaksana tugas (Plt) Ketum PPP Muhamad Mardiono mengatakan, Mahkamah Konstitusi (MK) tidak komprehensif dalam memeriksa gugatan hasil pemilu (PHPU) Pileg 2024 PPP.

Mardiono mengaku kecewa dan prihatin atas putusan sela MK.

“Saya kecewa MK tidak melakukan pemeriksaan secara komprehensif, sehingga bisa memberikan rasa keadilan terhadap rakyat yang telah mengamanatkan hak konstitusinya sebagai kedaulatan kepada PPP,” ujarnya, dalam konferensi pers di Gedung PPP, Rabu (22/5/2024).

MK setidaknya menolak 14 perkara yang diajukan oleh PPP, melalui putusan-putusan yang diucapkan pada rapat pleno terbuka majelis hakim MK.

“Kemarin MK telah mengambil keputusan, yaitu tidak melanjutkan pemeriksaan atas perkara-perkara yang diajukan oleh PPP, dalam hal yang terkait dengan parliementary threshold,” jelas Mardiono.

Ia mengatakan, dalam perhitungan internal yang dilakukan oleh PPP, perolehan PPP di tingkat nasional adalah 6.343.868 suara (4,17%), dan perolehan 12 kursi di DPR.

Sementara, hasil perolehan suara ini berbeda dari tabulasi KPU, yaitu sebesar 5.858.777 suara dengan persentase 3,87%.

Perbedaan ini, disampaikan Mardiono, merugikan seluruh pemilih PPP yang telah memberikan mandat keterwakilannya di parlemen.

Perbedaan ini juga mengakibatkan hilangnya aspirasi dan kedaulatan rakyat dalam demokrasi.

Hal itulah yang mendasari PPP ke MK, dengan harapan MK menjadi gerbang keadilan, di dalam menjaga kedaulatan suara rakyat, yang dititipkan kepada PPP.

Namun, putusan MK tak sesuai harapan.

Mardiono menyatakan, PPP akan terus berjuang agar bisa lolos ke Senayan. Langkah hukum dan politik akan dilakukan.

Meski begitu, ia tidak bisa menjelaskan secara detail langkah hukum dan politik yang dimaksud.

“Saya tidak akan menjabarkan secara detail langkah-langkahnya yang kita lanjutkan."

"Karena kalau main bola, kita sudah katakan saya akan menyerang dari bek kanan, bek kiri, ya nanti jadi orang jaga-jaga."

"Mohon maaf, saya tidak akan menjelaskan secara detail,” paparnya.

Mardiono menyampaikan, masih ada waktu untuk memperjuangkan PPP sampai pelantikan DPR pada Oktober nanti. (*)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 6 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 5 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 4 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 3 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 2 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 2 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta