Rosmini Minta Sedekah Sambil Marah-marah, Kepala Dinas Sosial Bogor: Punya Masalah Pribadi Selama 14 Tahun tapi Tak Pernah Diceritakan

Oleh wisnuhasanuddinTuesday, 30th April 2024 | 11:30 WIB
Rosmini Minta Sedekah Sambil Marah-marah, Kepala Dinas Sosial Bogor: Punya Masalah Pribadi Selama 14 Tahun tapi Tak Pernah Diceritakan
Rosmini mengaku mengemis hampir 15 tahun dengan berkeliling Jawa Barat, mulai dari Sukabumi hingga Cianjur. Foto: Ffrix

PINUSI.COM - Wanita berjilbab yang kerap kali meminta sedekah sambil marah-marah, sudah melakukan aksi itu hampir 15 tahun.

Perempuan bernama Rosmini tersebut mengaku mengemis hampir 15 tahun dengan berkeliling Jawa Barat, mulai dari Sukabumi hingga Cianjur.

Sebelumnya, petugas Dinas Sosial mengamankan Rosmini, karena dianggap mengganggu warga dengan aksinya yang kerap kali meminta sedekah dengan cara marah-marah.

Dinas Sosial Kota Bogor kemudian melakukan asesmen terhadap perempuan yang kerap kali mengenakan jilbab tersebut.

Kepala Dinas Sosial Bogor Dani Rahadian mengatakan, Rosmini terindikasi mengalami gangguan jiwa, karena meminta sedekah kurang lebih 15 tahun dengan berpindah-pindah kota, dan diduga memiliki masalah dengan suaminya.

"Klien kurang lebih 15 tahun hidup di jalanan dari kota ke kota lain, dikarenakan ada masalah dengan suaminya asal Palembang."

"Setelah berumah tangga tinggal di Bandung punya anak 5."

"Menurut yang bersangkutan, kadang halusinasi," ungkap Dani.

Dari hasil asesmen tersebut, Rosmini memiliki masalah yang berat dalam keluarganya, dan dipendam sendiri.

"Asesmen sementara ibu ini punya masalah pribadi, yang ibu ini ceritakan kepada kami dan teman-teman dari dinsos tadi."

"Ibu ini punya masalah pribadi sejak sekitar 14 tahun lalu, dan ia tidak ceritakan apa masalahnya," beber Dani. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta