Anggap Istilah Presidential Club Terlalu Berlebihan, Prabowo Subianto: Hanya Empat Orang Enggak Usah Bikin Klub Lah, Minum Kopi Saja

Oleh Yohanes123Friday, 24th May 2024 | 13:30 WIB
Anggap Istilah Presidential Club Terlalu Berlebihan, Prabowo Subianto: Hanya Empat Orang Enggak Usah Bikin Klub Lah, Minum Kopi Saja
Prabowo Subianto menilai istilah presidential club terlalu berlebihan, lagi pula forum ini hanya berisi empat orang. Foto: Istimewa

PINUSI.COM - Presiden terpilih Prabowo Subianto akhirnya angkat bicara mengenai wacana pembentukan presidential club yang beranggotakan para presiden terdahulu, yakni Megawati Sukaranoputri, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), dan Joko Widodo. 

Prabowo mengaku tengah mempertimbangkan hal itu.

Namun, dia membantah telah mencetuskan nama presidential club yang belakangan disamakan dengan klub presiden di Amerika Serikat yang juga beranggotakan para kepala negara terdahulu.

"Saya tidak tahu istilah presidential club, saya tidak pernah bicara presidential club sebetulnya," kata Prabowo dalam sebuah wawancara, dikutip pada Jumat (25/5/2024). 

Prabowo mengatakan, istilah presidential klub itu adalah sebutan yang diucapkan pihak lain ketika mendengar wacana dirinya membentuk sebuah wadah untuk mengumpulkan pada presiden terdahulu. 

"Tapi mungkin ada orang yang dengar pemikiran saya itu (presidential) club," sambung Prabowo.

Prabowo menilai istilah presidential club sudah terlalu berlebihan, lagi pula forum ini hanya berisi empat orang, jadi menurutnya istilah itu tak tepat. 

"Hanya empat orang ya enggak usah bikin klub lah, minum kopi saja bisa ya."

"Enggak usah terlalu dibesar-besarkan pakai istilah klub, tapi saya tidak komentar, intinya kita komunikasi, komunikasi," paparnya. 

Wacana pembentukan presidential club sempat membetot perhatian publik.

Wacana ini kemudian menuai pro kontra, ada yang setuju dan yang tidak setuju. 

Bahkan, oleh sejumlah pihak, wacana pembentukan kelompok ini dinilai hanya siasat Prabowo untuk merayu Megawati Sukarnoputri membawa gerbong PDIP masuk kabinet.

Di sisi lain, Prabowo juga dinilai ingin mendamaikan Megawati dengan SBY dan Jokowi.

Sudah menjadi rahasia umum, hubungan Megawati dengan dua presiden penerusnya itu memang tidak harmonis. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta