Kabinet Prabowo-Gibran Diprediksi Bakal Sangat Gemuk, Undang-undang Kementerian Negara Berpotensi Direvisi

Oleh Yohanes123Wednesday, 1st May 2024 | 12:30 WIB
Kabinet Prabowo-Gibran Diprediksi Bakal Sangat Gemuk, Undang-undang Kementerian Negara Berpotensi Direvisi
Postur kabinet pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka diprediksi bakal sangat gemuk. Foto: PINUSI.COM/Gabriella

PINUSI.COM - Cecep Hidayat, pengamat politik  Universitas Indonesia (UI), memprediksi postur kabinet pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka bakal sangat gemuk.

Lantaran, presiden dan wakil presiden ini berupaya merangkul semua partai politik yang menjadi rival pada Pilpres 2024, untuk masuk kabinet.

Cecep bahkan memperkirakan,  jumlah menteri di kabinet kerja Prabowo-Gibran bahkan bisa lebih dari 34 orang, melampaui jumlah menteri di kabinet Presiden Joko Widodo.

"Bisa di-review lagi bahkan undang-undangnya,"  kata Cecep kepada wartawab, Rabu (1/5/2024).

Lantaran kabinet kerja diisi banyak partai politik, Cecep memperkirakan susuanan menteri Prabowo-Gibran bakal diisi banyak wajah-wajah baru.

Itu artinya menteri-menteri yang tersisa dari kabinet kerja Jokowi bakal dipangkas habis. 

"Partai-partai tersebut nanti jadi kombinasi, itu orang-orang partai yang punya kader profesional, atau profesional yang dapat dukungan politik di latar belakang itu semua," ujar Cecep

Partai politik di koalisi Prabowo-Gibran saat ini berjumlah 11, setelah NasDem dan PKB bergabung.

9  parpol yang mendukung Prabowo-Gibran sejak Pilpres 2024 adalah Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai Demokrat.

Lalu, ada lima partai non parlemen, yaitu Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Gelora Indonesia, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Garuda, dan Partai Prima.

Menurut Cecep, parpol non parlemen yang sudah berkeringat mendukung Prabowo-Gibran, juga bakal kecipratan jatah menteri atau minimal wakil menteri.

"Kemudian ada partai-partai pendukung awal yang tidak masuk dalam parleman, itu ada beberapa."

"Ada PBB, kemudian ada PSI, Partai Garuda, atau yang lain."

"Setelah itu non partai pendukung tapi relawan Prabowo-Gibran," bebernya. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 38 minutes
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 8 minutes ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 31 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 31 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | an hour ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta