Indonesia dan Iran Bahas Kerja Sama Perangi Peredaran Narkotika

Oleh GabriellaTuesday, 19th March 2024 | 13:00 WIB
Indonesia dan Iran Bahas Kerja Sama Perangi Peredaran Narkotika
Iran dan Indonesia membahas langkah-langkah memperkuat kerja sama dalam memerangi peredaran narkotika. Foto: BNN

PINUSI.COM - Badan Narkotika Nasional (BNN) ikut turut serta dalam Sidang Komisi Narkotika Perserikatan Bangsa-bangsa (CND) ke-67 di Wina, Austria, yang berlangsung pada14-15 Maret 2024.

Di sela pertemuan besar antar-negara tersebut, BNN berkesempatan melakukan pertemuan bilateral dengan delegasi Iran.

Dipimpin oleh Kepala BNN Marthinus Hukom, pertemuan delegasi Indonesia dan Iran dipimpin Iskander Moumeni pada Kamis (14/3/2024) pukul 12.00 waktu Wina, Austria.

Berdasarkan rilis pers BNN, Senin (18/3/2024), dalam pertemuan tersebut, kedua negara membahas langkah-langkah memperkuat kerja sama dalam memerangi peredaran narkotika, khususnya dalam hal pertukaran informasi.

Hal ini menjadi penting, mengingat adanya potensi peredaran narkotika melalui jaringan sindikat di Iran.

Hal lain yang memicu kedua negara bertemu di sela penyelenggaraan sidang CND ke-67 di Wina, Austria, adalah pengungkapan kasus penyelundupan 319,5 kilogram methamphetamine dalam operasi gabungan antara BNN dan Direktorat Bea dan Cukai, yang melibatkan delapan orang tersangka berkewarganegaraan Iran pada 23 Februari 2023. 

Untuk memperkuat ketahanan kedua negara, beberapa saran diusulkan antara dua delegasi.

Antara lain, meningkatkan kerja sama dalam pertukaran informasi dan praktik terbaik dalam bidang pemberantasan narkotika, berbagi informasi mengenai modus operandi sindikat narkotika di kedua negara, serta melaksanakan pengiriman terkendali (controlled delivery) dan penyelidikan bersama.

Seluruh langkah ini diharapkan dapat meningkatkan efektivitas dalam memerangi peredaran narkotika, baik di Indonesia maupun Iran.

Sebagai langkah konkret, Iran mengundang BNN berkunjung ke Teheran, guna memperkuat kerja sama secara langsung.

Hal ini sejalan dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Pemerintah Indonesia dan Pemerintah Iran, mengenai kerja sama dalam memerangi peredaran narkotika yang dilakukan pada 23 Mei 2023 di Bogor, Jawa Barat. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta