Golkar dan PKB Tolak Pilkada DKJ Digelar Dua Putaran

Oleh ariedpTuesday, 19th March 2024 | 16:00 WIB
Golkar dan PKB Tolak Pilkada DKJ Digelar Dua Putaran
Baleg DPR bersama pemerintah menyepakati calon gubernur dan calon wakil gubernur Daerah Khusus Jakarta, akan dipilih melalui pilkada, dan dapat berlangsung dua putaran. Foto: PINUSI.COM/Arie Prasetyo

PINUSI.COM - Badan Legilslasi (Baleg) DPR bersama pemerintah menyepakati calon gubernur dan calon wakil gubernur Daerah Khusus Jakarta (DKJ), akan dipilih melalui pemilihan kepala daerah (pilkada), dan dapat berlangsung dua putaran.

Awalnya, Baleg DPR bersama pemerintah sempat disepakati kontestasi berlangsung hanya satu putaran.

"Kita untuk pemilihan tetap dengan (perolehan suara) 50 (persen) plus 1," kata Ketua Baleg DPR Supratman Andi Agtas, sambil mengetok palu di Ruang Rapat Baleg DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (18/3/2024).

Kemudian, Supratman menjelaskan, dari sembilan fraksi, terdapat dua yang tidak setuju.

Fraksi Golkar dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tak setuju pemilu berjalan dua putaran.

"Dua yang menyatakan tidak setuju, kemudian yang lainnya menyatakan setuju," ucap Supratman.

Fraksi Golkar berpandangan gubernur dan wakil gubernur terpilih akan legitimate jika diambil dari suara terbanyak, karena dipilih mayoritas rakyat.

Sedangkan dari Fraksi PKB menilai asas menganut 50 plus 1 untuk calon kepala daerah terpilih, menimbulkan keruwetan pada sejumlah pilkada.

Sebelumnya, pemerintah dan Baleg DPR menyepakati Pilkada DKJ berlangsung hanya satu putaran, dengan memperhatikan perolehan suara terbanyak.

Hal ini untuk membedakan dari pilpres, lantaran kontestan harus mengantongi suara sebanyak 50 persen plus 1. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 6 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 4 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 3 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 2 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in an hour
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in an hour
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in an hour
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 12 minutes
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | 3 minutes ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta