PSI Tepergok Kasih Kue Ulang Tahun kepada Ketua KPU, KPK: Itu Jelas Ada Dugaan Gratifikasi

Oleh Yohanes123Wednesday, 20th March 2024 | 19:30 WIB
PSI Tepergok Kasih Kue Ulang Tahun kepada Ketua KPU, KPK: Itu Jelas Ada Dugaan Gratifikasi
KPK menyoroti pemberian kue ulang tahun yang dilakukan caleg PSI kepada Ketua KPU Hasyim Asyari.

PINUSI.COM - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyoroti pemberian kue ulang tahun yang dilakukan calon anggota legislatif (caleg) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) kepada Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asy'ari.

KPK mengomentari hal ini, setelah video pemberian kue ulang tahun untuk lembaga penyelenggara pemilu itu, viral di media sosial dalam satu dua hari belakangan. 

Juru Bicara Bidang Penindakan dan Kelembagaan KPK Ali Fikri  mengatakan, partai politik besutan putra Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep itu, seharusnya tak boleh dimaklumi.

Sebab, mereka adalah partai politik peserta Pemilu 2024.

KPU, disebutnya seharusnya mengadukan hal ini kepada KPK terkait dugaan gratifikasi

"Iya, itu jelas ada (dugaan gratifikasi) apa, satu yang jelas benturan kepentingan, itu kan sudah sangat jelas ya, karena kan memang kewenangan dari KPU kemudian partai ini kan sejalan."

"Suatu saat ada kepentingan yang bisa berhadapan," kata Ali lewat keterangan tertulis, Rabu (20/3/2024). 

Ali mengatakan, KPU adalah lembaga penyelenggara negara yang dilarang menerima apa pun dari pihak luar.

Jika menerima sesuatu karena keterpaksaan, KPU seharusnya melaporkan hal itu kepada para penegak hukum, bukan justru mendiamkannya dan ikut menikmati pemberian tersebut. 

"Adapun nanti makanan tadi itu akan dibagikan ke panti dan seterusnya, bisa saja seperti itu dilakukan."

"Ya, harus dilaporkan. Prinsipnya, penerimaan itu tetap dilaporkan kepada KPK, itu prinsipnya, apa pun bentuknya," papar Ali.

Sementara, Ketua KPU Hasyim Asy'ari membantah hal itu, dia mengeklaim caleg PSI itu sama sekali tidak memberinya kue ulang tahun,

Caleg itu, kata dia, hanya ikut memvideokan dirinya saat menerima kue ulang tahun tersebut. 

"Loh, itu kue yang nyiapin saya sendiri, dia hanya ikut memvideokan dan ikut makan."

"Semua juga hadir, saksi-saksi yang ada di sini."

"Enggak ada kue dari PSI, enggak ada, kue dari saya sendiri," ucapnya. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in an hour
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | a few seconds ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 23 minutes ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 23 minutes ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | an hour ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta