Loreal-UNESCO For Women in Science 2024 Kembali Digelar

Oleh GabriellaFriday, 22nd March 2024 | 01:00 WIB
Loreal-UNESCO For Women in Science 2024 Kembali Digelar
Loreal kembali beri pendanaan riset senilai ratusan juta rupiah kepada peneliti wanita. (Pinusi.com-Gabriella)

PINUSI.COM - Untuk memberikan dukungan pendanaan kepada 71 peneliti perempuan di Indonesia, tahun ini Loreal bekerja sama dengan Unesco dan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, kembali membuka kegiatan Loreal-UNESCO For Women in Science 2024.

"Kegiatan ini sudah kita lakukan dari sejak tahun 2004."

"Dan acara hari ini itu adalah sosialisasi mengenai kegiatan tersebut ke teman-teman perempuan yang menjadi peneliti di bidangnya masing-masing," ucap Fikri.

Fikri mengatakan, bukan tanpa alasan jika Loreal mengadakan kegiatan semacam ini. Karena, kegiatan yang dilakukan di Indonesia juga dilakukan di banyak negara lainnya. 

"Kalau di luar negeri, kegiatan seperti ini sudah lama mereka lakukan, tapi kalau secara nasional, kegiatan ini sudah masuk yang ke-20 kalinya."

"Alasannya kenapa tiap tahun diadain kegiatan seperti ini, dikarenakan kita ingin memberikan dukungan kepada para peneliti wanita Indonesia."

"Jadi walaupun dukungan kita eggak ada hubungannya dengan bisnisnya Lorealnya itu sendiri, tapi kami berharap dengan dilanjutkannya penelitian dari para peneliti, bisa memberikan kontribusi yang positif bagi masyarakat dan negara," tutur Communication & Sustainability Fikri Alhabsie kepada PINUSI.COM di Jakarta, Selasa (19/3/2024).

Tingginya minat serta antusias para peneliti wanita yang ingin ikut bergabung dalam kegiatan rutin tahunan yang diselenggarakan oleh brand asal Paris ini, membuat pihak panitia tahun ini menaikkan hadiah yang akan didapatkan untuk peserta yang terpilih oleh dewan juri.

Dan pemenang dari kegiatan tersebut akan diikutsertakan di ajang bergengsi Internasional.

"Tahun ini kita akan memberikan 4 penghargaan lagi di luar dari 71 peneliti perempuan yang telah kita berikan penghargaan atas kolaborasinya."

"Yang membedakan dari tahun sebelumnya sebenarnya enggak ada, karena kita bentuknya konsisten untuk terus memberikan yang terbaik buat bangsa ini."

"Jadi palingan yang membedakan itu adalah kualitas dan judul penelitiannya serta nilai nominal hadiahnya saja."

"Untuk kuotanya enggak dibatasi, justru kita sangat berharap bisa semakin banyak lagi yang ikutan, karena harapannya yang mendaftar bisa lebih dari 100 peneliti wanita."

"Pemenangnya yang terpilih akan kita kirim untuk mewakili Indonesia di ajang Loreal Internasional," jelasnya. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta