Jokowi: Stabilitas Politik Kunci Pembangunan

Oleh farizTuesday, 28th May 2024 | 11:30 WIB
Jokowi: Stabilitas Politik Kunci Pembangunan
Presiden Jokowi mengungkapkan, salah satu hal yang paling ditakuti negara-negara di dunia adalah bunga pinjaman atau utang. Foto: Instagram@jokowi

PINUSI.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan, salah satu hal yang paling ditakuti negara-negara di dunia adalah bunga pinjaman atau utang.

Jokowi menyatakan hal itu pada Senin (27/5/2024), saat menghadiri pelantikan pimpinan pusat GP Ansor Masa Khidmah 2024–2029 di Istora Senayan, Jakarta Pusat.

"Karena semua negara itu memiliki pinjaman, ada yang sampai 220%."

"Enggak usah saya sebutkan negara mana bapak ibu, saya kira sudah tahu, ada yang 130% yang dekat kita, saya kita bapak-ibu juga sudah tahu." 

"Dan kita pada tataran kalau dibandingkan dengan negara-negara lain, kita berada di angka 39%."

"Itu sebetulnya masih jauh dari undang-undang yang diperbolehkan, dan juga jauh dari negara-negara lain yang tadi juga saya sampaikan. Ini sekali lagi patut kita syukuri bersama," tuturnya.

Tujuan perekonomian Indonesia untuk menjadi Indonesia Emas pada 2045, harus dipertahankan dan ditingkatkan, kata Jokowi.

"Yang paling penting menurut saya bagaimana kita bisa menjaga agar tidak terjadi turbulensi politik."

"Kita menjaga semuanya agar ada stabilitas politik, karena itu menjadi kunci pembangunan di negara manapun."

"Kalau ini tidak bisa kita pertahankan, yang terjadi adalah kerusakan ekonomi kembali."

"Oleh sebab itu, di sini hadir ketua-ketua partai, ke depan sekali lagi stablitas politik itu penting sekali," paparnya.

Selain itu, Jokowi menyatakan, keberlanjutan sangat penting untuk pembangunan merata, termasuk hilirisasi industri.

"Program-program kerakyatan itu perlu keberlanjutan."

"Transformasi menuju ekonomi hijau juga perlu keberlanjutan."

"Pengembalian aset, seperti Freeport, Newmount, Rokan, itu juga perlu keberlanjutan," imbuh Jokowi. (*)

Terkini

Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | in 7 hours
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | in 6 hours
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | in an hour
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | in an hour
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | in an hour
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | 15 hours ago
Batik Diklaim Milik  Malaysia, IShowSpeed: Batik Dari Indonesia
Batik Diklaim Milik Malaysia, IShowSpeed: Batik Dari Indonesia
PinTertainment | 15 hours ago
Hindari Makanan Ini Untuk Kalian yang Sedang Diet
Hindari Makanan Ini Untuk Kalian yang Sedang Diet
PinRec | Wednesday, 18th September 2024 | 19:09 WIB
Game Viral "Flappy Bird" Akan Hadir Kembali
Game Viral "Flappy Bird" Akan Hadir Kembali
PinTect | Wednesday, 18th September 2024 | 18:43 WIB
Apple Resmi Luncurkan iOS 18 dengan Segudang Fitur Baru: Apa Saja Fitur yang Menarik?
Apple Resmi Luncurkan iOS 18 dengan Segudang Fitur Baru: Apa Saja Fitur yang Menarik?
PinTect | Wednesday, 18th September 2024 | 18:36 WIB